Berita Palembang
Polrestabes Palembang Tegas Larang Siswa Konvoi Rayakan Kelulusan, Bakal Terapkan Sanksi
Kasat Lantas Polrestabes Palembang AKBP Finan S Radipta mengimbau para siswa untuk tidak merayakan kelulusan sekolah dengan menggelar konvoi.
Penulis: andyka wijaya | Editor: Shinta Dwi Anggraini
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG -- Kasat Lantas Polrestabes Palembang AKBP Finan S Radipta mengimbau para siswa untuk tidak merayakan kelulusan sekolah dengan menggelar konvoi.
Finan menegaskan pihaknya tidak akan segan memberlakukan penindakan bagi siswa yang tetap membandel menggelar konvoi di jalan.
"Saya menghimbau pada saat kelulusan nanti, anak-anak sekolah baik SMA, SMP harus menjaga keamanan, untuk tidak ikut-ikutan pawai, bergerumun dan konvoi," tegas Finan, Rabu (4/6/2025).
Finan menegaskan, konvoi merayakan kelulusan adalah perbuatan yang bisa mengganggu masyarakat dan mengendara lain.
"Saya juga mengimbau kepada guru masing masing sekolah untuk mengawasi anak anaknya, untuk dikontrol agar tidak merugikan Meraka, " tegasnya.
Baca juga: Jembatan Ampera Palembang Ditutup 3 Jam Selama Salat Idul Adha 2025, ini Rute Pengalihan
Tak hanya mengganggu pengendara, larangan ini disampaikan juga bertujuan untuk mencegah terjadi kecelakaan.
"Silahkan anak-anaknya diawasi dengan baik, euforia boleh tetapi jangan berlebihan, sehingga pada saat nanti pelaksanaan kelulusan bisa merayakan di sekolah saja, namun tetap kami pantau, " ungkapnya.
Sambung Finan, guru sekolah pada saat kelulusan sebaiknya membuat kegiatan kegiatan yang bermanfaat.
"Hal ini untuk mengurangi kegiatan kegiatan anak anak konvoi pastinya," katanya.
Yang jelas ditambahkan Finan, jika nanti didapati adanya anak anak melakukan konvoi kelulusan akan ditindak.
"Karena sudah ini sudah mengganggu pengguna jalan. Pastinya kita akan melakukan teguran," tutupnya.
Baca artikel menarik lainnya di Google News
Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Tribunsumsel
Terpilih Jadi Duta Anak Sumsel 2025, Jessica Beatricia Valerie Siap Wakili Sumsel ke Ajang Nasional |
![]() |
---|
Diduga Sakit, Handoko Penjual Ubi Cilembu di Sukarami Ditemukan Sudah Tidak Bernyawa |
![]() |
---|
HUT ke-80 PMI, Jadi Ajang Perkuat Komitmen Pelayanan Kemanusiaan di Palembang |
![]() |
---|
NasDem Sumsel Ingatkan Kader Jaga Sikap dan Empati ke Masyarakat |
![]() |
---|
Saat Naik Travel, Mahasiswi Unsri Ini Dilecehkan Sopir, saat Melawan Diturunkan di Jalan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.