Berita Selebriti

Pacaran Maxime Bouttier, Luna Maya Tak Mau Paksa Sang Kekasih Untuk Segera Menikahinya

Menjalin asmara dengan artis Maxime Bouttier, Luna Maya ngaku tak memasak untuk menikahinya.

Editor: Moch Krisna
Youtube CURHAT BANG Denny Sumargo
Pasangan Luna Maya dan Maxime Bouttier akhirnya buka-bukaan soal awal membangun hubungan asmara keduanya di depan publik, ada jasa Nagita Slavina 

Cerita Luna Maya pertama kali naksir aktor Maxime Bouttier pun diungkapnya sendiri lewat YouTube Denny Sumargo, yang tayang pada Senin, (10/6//2024).

Luna Maya dan Maxime Bouttier tampil serasi dan kompak mengenakan pakaian serba putih.

Maxime Bouttier mengaku sebelum menjalin asmara, keduanya sudah tiga kali bergabung dalam satu judul sinetron bersama.

Namun Luna Maya dan Maxime Bouttier kala itu hanya sebatas rekan kerja dan jarang tampil satu scene.

Namun siapa sangka jika kisah cinta Luna Maya dan Maxime Bouttier justru hadir lewat jasa istri Raffi Ahmad, Nagita Slavina.

Ternyata Nagita Slavina yang pertama kali menjadi mak comblang menjodohkan Luna Maya dan Maxime Bouttier.

Luna menyebut kala itu ia dan Maxime diundang di acara ulang tahun Manoj Punjabi sekitar Desember 2022.

Gigi dan Ayu Dewi kebetulan juga berada di lokasi.

Istri Raffi Ahmad tersebut lantas meminta Maxime duduk dan mengobrol dengan Luna.

"Ketemu lagi besokannya, ada Gigi, ada Ayu Dewi, semua bawa pasangan kan, gue sendiri. Si Gigi sama si Ayu, ada cowok yang single-single tuh, kayak Jefri Nichol, terus si Gigi dong 'Si Jefri jangan kali ya kemudaan'. Langsung si Gigi 'Max, Max sini sini sini', 'Max sini Max sini'. 'Sini deh sini, ini kan kak Luna single, sini deh ngobrol ngobrol’," kenang Luna sambil tertawa.

Di momen itulah, potret Maxime Bouttier memeluk Luna Maya diambil oleh Nagita Slavina.

Padahal kala itu, Maxime dan Luna tampak canggung karena baru bertemu lagi.

”Gue kayak cuma ’ehmehm dududu’… Gue difoto-fotoin sama Gigi. Kan gue lagi gini 'foto dong foto, peluk dong peluk' sama Gigi. Padahal itu cuma bercanda-bercanda doang, iseng. Terus akhirnya dancing-dancing lah, ya oke lah akhirnya gue gak sendiri banget," ungkap Luna.

Desakan-desakan Nagita Slavina berbuah pembicaraan yang cukup serius antara Luna Maya dan Maxime Bouttier selepas pesta.

Di momen itulah, Maxime akhirnya mengajak Luna makan malam bersama.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved