Berita Palembang
Kuli Panggul di Pasar Jakabaring Palembang Dibacok Teman Sendiri, Berawal Pelaku Tak Senang Dilihat
kuli panggul di Pasar Jakabaring Palembang harus dilarikan ke rumah sakit karena dibacok oleh temannya sendiri,Sabtu (23/12/2023)
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG -- Wahid Kurniawan (20) kuli panggul di Pasar Jakabaring Palembang harus dilarikan ke rumah sakit karena dibacok oleh temannya sendiri,Sabtu (23/12/2023) sekira pukul 01.00 WIB.
Aksi pembacokan terjadi saat korban dan pelaku berinisial US sedang bekerja di Pasar Jakabaring Palembang.
Akibat peristiwa itu, Wahid pmengalami luka bacok di bagian tangan kirinya, sehingga korban harus dilarikan ke RS Bari Palembang, guna mendapati perawatan medis
"Saat itu awalnya saya mau menimbang buah pak. Lalu dia (pelaku) berdiri dekat saya. terus ngomong kenapa lihat-lihat. Spontan saya jawab tidak apa-apa. Kemudian pelaku ini mendekati badan saya seperti mengajak ribut. Lalu pedagang di pasar melerai kami," ungkapnya, Minggu, (24/12/2023).
Baca juga: Kisah Pilu Bapak & Anak Tidur di Gubuk Usai Ditinggal Istri, Tak Bisa Kerja Urus Buah Hati sakit
Kemudian, setelah berhasil dilerai, tiba-tiba pelaku yang juga temannya itu langsung memukul muka korban hingga terjadi cek-cok mulut berujung perkelahian.
"Ketika saya dipukulinya, saya balas pak Lalu dia mengeluarkan pisau dari pinggangnya dan membacok saya, terkena tangan sebelah kiri, dan saya disuruh lari oleh warga," katanya.
Wahid juga mengaku, pelaku tersebut merupakan temannya sendiri dan tinggal di sekitar pasar buah Jakabaring.
"Kenal pak pelaku, teman Deket pak. Kami ini sama-sama bekerja di pasar buah. Saya tidak tahu apa masalahnya, rencana setelah dirawat ini, saya membuat laporan polisi di Polrestabes, Palembang," tutupnya. (Sripoku/Andyka Wijaya)
| Ratu Dewa Berpotensi Bakal Rombak Sejumlah Pejabat yang ada di Pemkot Palembang |
|
|---|
| Tak Seperti Jalan Tol, Pengendara Ngeluh Tol Kayuagung-Palembang Layaknya Proyek yang Baru Dibangun |
|
|---|
| Foto Asusila Anak Dilihat Guru, Ibu di Palembang Laporkan Pacar Putrinya ke Polisi, Fakta Terungkap |
|
|---|
| Lewat Jakabaring Saat Subuh, Pemuda di Palembang Jadi Korban Begal, Motor Hilang, Kini Dirawat di RS |
|
|---|
| Herman Deru Tekankan Pelayanan Ramah pada Pasien di HUT ke-13 RS Siloam Sriwijaya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.