Pengantin Baru Hilang di Bogor

Fitri Sandayani Ogah Dicerai Mustofa Setelah Satu Bulan Kabur, Keluarga Kini Berharap Rujuk

Fitri Sandayani tak mau bercerai dengan Mustofa sang suami yang dinikahi sebulan.Meski sempat kabur dan menghilang, Fitri Sandayani ingin pernikahan

Editor: Moch Krisna
Kolase Tribunnewsbogor
Fitri Sandayani pengantin baru Bogor ternyata sudah memiliki niat kabur sedari awal, hal itu dikarenakan saat ia pergi dari rumah mertua membawa kalung beserta suratnya, bahkan ia tidak memakai cincin kawin saat mengaku kabur ke Jakarta 

TRIBUNSUMSEL.COM -- Fitri Sandayani tak mau bercerai dengan Mustofa sang suami yang dinikahi sebulan.

Meski sempat kabur dan menghilang, Fitri Sandayani ingin pernikahan tetap dipertahankan.

Hal tersebut terungkap manakala Fitri bertemu dengan keluarga Mustofa pada senin (6/11/2023) melansir dari Tribunnewsbogor.com.

Menurut Mustofa, sang istri menolak diceraikan.

Di hadapan Mustofa, Fitri pun meminta untuk kembali.

"Dia bilang kalau dia ga mau pisah (cerai)," ungkapnya.

Bahkan bukan cuma Fitri yang kekeuh ingin mempertahankan rumah tangganya.

Keluarga pengantin Bogor itu juga meminta Mustofa menerima Fitri kembali.

"Keluarganya juga kan pengennya gak mau pisah. Rujuk lagi gitu," pungkas Mustofa.

Mustofa pun tetap pada pendiriannya untuk menceraikan sang istri.

"Satu atau dua hari masih bisa lah (rujuk). Ini kan udah satu bulan. Kalau saya gak mau," tegasnya.

Sedangkan alasan dirinya kabur selama 1 bulan lantaran ingin menenangkan diri.

Mantap Dicerai

Fitri Sandayani, pengantin Bogor yang hilang setelah sebulan menikah kini menolak diceraikan suaminya, Mustofa.

Satu bulan lamanya hilang tanpa kabar, Fitri pun akhirnya memberanikan diri mendatangi sang suami.

Sumber: Tribun Bogor
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved