Berita Palembang
Kondisi Udara Palembang Berbahaya, ISPU Di Atas 300, Titik Api Terpantau 1.100
Kondisi udara Palembang saat ini masuk kategori berbahaya dari sebelumnya tidak sehat. Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) di atas 300.
Penulis: Linda Trisnawati | Editor: Vanda Rosetiati
TRIBUNSUMSEL.COM, PALEMBANG - Kondisi udara Palembang saat ini masuk kategori berbahaya dari sebelumnya tidak sehat, Senin (17/10/2023).
Indeks Standar Pencemar Udara (ISPU) di Kota Palembang di atas 300 mikro gram per meter kubik.
"Setelah kemarin sempat membaik di bawah 200, pagi ini ISPU di Kota Palembang kembali diatas 300," kata Kasi Pengendalian Pencemaran DLHP Provinsi Sumsel Rezawahya saat dikonfirmasi, Selasa (17/10/2023).
Menurutnya, sehari sebelumnya jumlah titik api (hot spot) hanya berada di sekitar 150 titik, tapi catatan pada kemarin hingga pagi ini jumlah titik api naik hampir delapan kali lipat hingga 1.100 an titik.
"Kalau kebakarannya paling banyak di daerah sekitar kita Palembang yaitu OKI dan Banyuasin serta di Kota Palembang sendiri terjadi kebakaran lahan, sehingga dampak sangat dirasakan oleh warga kota Palembang sejak sore kemarin hingga pagi ini," katanya.
Menurutnya, karena kondisi asap tebal masih terjadi, dan juga potensi hujan belum terjadi, maka diimbau perbanyak minum air putih.
"Jangan terlalu banyak aktivitas di luar rumah, pergunakan masker kaluar sedang keluar rumah. Tetap jaga kesehatan supaya tetap sehat," pesannya.
Berita Palembang Hari Ini
Kondisi Udara Palembang
Kondisi Udara Palembang Berbahaya
Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU)
| Sosok Apriyadi, Sekda Muba Ditarik Jadi Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel, Pernah Jadi Pj Bupati Muba |
|
|---|
| Daftar 8 Pejabat Pemprov Dirombak, Sekda Muba Apriyadi Ditarik ke Asisten 1 Setda Pemprov Sumsel |
|
|---|
| Ribuan Siswa SMK/ SMK di Sumsel Ikuti Tes Kompetensi Akademik 2025, Cetak Siswa Berprestasi |
|
|---|
| Gegara Utang Rp 15 Juta, Pria di Palembang Tewas Ditikam di Rumahnya, Sempat Cekcok dengan Pelaku |
|
|---|
| Sudah Lantik 12.477 PPPK, Pemprov Sumsel Kini Ajukan 6.009 PPPK Paruh Waktu ke BKN |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.