Timnas Indonesia

H2H Timnas Indonesia Vs Turkmenistan Jelang FIFA Matchday 2023 : Pernah Terjadi Hujan 7 Gol

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Turkmenistan bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, 8 September 2023.

Editor: Slamet Teguh
Instagram @pssi
H2H Timnas Indonesia Vs Turkmenistan Jelang FIFA Matchday 2023 : Pernah Terjadi Hujan 7 Gol 

TRIBUNSUMSEL.COM - Timnas Indonesia bakal menjalani pertandingan dalam ajang FIFA Matchday 2023.

Lawan yang bakal dihadapi oleh Timnas Indonesia ialah Turkmenistan.

Pertandingan antara Timnas Indonesia vs Turkmenistan bakal digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, 8 September 2023.

Secara head to head, Timnas Indonesia unggul atas Turkmenistan, tapi Garuda pernah terpeleset melawan Karakum Warriors.

Jika menilik dari catatan head-to-head, timnas Indonesia unggul tipis dari Turkemnistan.

Garuda sudah empat kali bertemu Turkmenistan.

Dengan rincian, timnas Indonesia meraih dua kali kemenangan.

Dua kemenangan timnas Indonesia terjadi pada 2004 dan 2011.

Kemenangan pada 2011 adalah terakhir kali timnas Indonesia bertemu Turkmenistan.

Kala itu timnas Indonesia menang dengan skor 4-3 atas Turkmenistan.

Empat gol timnas Indonesia saat itu dicetak oleh Cristian Gonzales (9', 19'), Muhammad Nasuha (43'), dan Muhammad Ridwan (76').

Baca juga: 7 Pemain Menanti Debut di Timnas U-23 Indonesia, Salah Satunya Victor Dethan Winger Keturunan Kanada

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 : Indonesia vs China Taipei di Laga Pertama

Timnas Indonesia pernah terpeleset pada laga perdana melawan Turkmenistan, 31 Maret 2004.

Garuda kalah 1-3 atas tim berjulukan Karakum Warriors itu.

Sementara itu, timnas Indonesia pernah meraih hasil seri melawan Turkmenistan dengan skor 1-1 pada 2011.

Pertemuan timnas Indonesia dengan Turkmenistan pada 8 September mendatang bakal menjadi yang kelima.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved