Berita Selebriti
Venna Melinda Tetap Jadi Caleg Lagi, Buat Program Untuk Korban KDRT, Usai Jadi Korban Ferry Irawan
Venna Melinda mengaku masih akan melanjutkan pencalonannya sebagai bakal calon legislatif (caleg) anggota DPR RI melalui partai Perindo, usai KDRT
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Slamet Teguh
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Aggi Suzatri
TRIBUNSUMSEL.COM- Artis sekaligus mantan anggota dewan perwakilan rakyat (DPR) Venna Melinda saat ini tengah menjadi sorotan usai mengalami KDRT.
Diketahui, Venna Melinda telah menjebloskan sang suami, Ferry Irawan ke polisi karena melakukan tindak KDRT di hotel Kediri, Jawa Timur beberapa waktu lalu.
Kini, Venna Melinda dikabarkan tengah menjalani terapi dan tes psikologi demi memulihkan.
Lantas bagaimana dengan pekerjaan Venna Melinda sendiri?
Baca juga: Polda Jatim Bicara Soal Isu Ferry Irawan dan Venna Melinda Bakal Berdamai, Akui Bakal Dipertemukan

Seperti diketahui, Venna Melinda saat ini tengah menikmati kehidupannya usai dirinya bertugas menjadi wakil rakyat yang diketahui dua kali menjabat yaitu periode pertama 2009-2014, dan periode kedua 2014-2019.
Ibunda dari Verrel Bramasta ternyata memiliki kesibukan lainnya.
Sejak menikah dengan Ferry Irawan, Venna diketahui aktif membuat konten sebagai YouTuber.
Namun dirinya mengaku masih akan melanjutkan pencalonannya sebagai bakal calon legislatif (caleg) anggota DPR RI melalui partai Perindo, di daerah pilih (dapil) Kediri dan sekitarnya.
"Insya Allah [tetap lanjut pencalegan]," kata Venna, usai menjalani pemeriksaan di Ditreskrimum Polda Jatim, Surabaya, dilansir dari facebook Tribunjatim.com, Kamis (12/1/2023).
Baca juga: Ikhlas Diceraikan, Ferry Irawan Kini Ditahan KDRT Ajukan Satu Syarat Ini ke Venna Melinda Sang Istri
Dia juga membantah rumor dirinya dilarang kembali berpolitik oleh Ferry. Justru kata Venna, ialah yang mengajak suaminya itu untuk turut terjun ke dunia politik.
Namun akibat kejadian ini, kakaknya itu jelas menderita kerugian. Agenda politiknya dan pekerjaan sehari-harinya juga terhambat.
Pasalnya, tindak KDRT itu dilakukan Ferry kepada Venna saat mereka mengunjungi daerah konstituen Venna, di Kediri, Jawa Timur, Minggu (8/1/2023).
Venna sempat mengungkapkan rasa berterima kasih kepada Ketua DPD Perindo Jatim. Pasalnya dialah orang pertama yang dihubungi Venna ketika mengalami KDRT oleh Ferry.
Nikita Mirzani Somasi Bunda Corla 2x24 Jam Kembalikan Saweran Rp 100 Juta, Sakit Hati Anak Dibully |
![]() |
---|
Sakit Hati Nikita Mirzani Anak Diseret Konflik Bunda Corla, Kasih Somasi Kembalikan Uang Rp 100 Juta |
![]() |
---|
Polda Jatim Bicara Soal Isu Ferry Irawan dan Venna Melinda Bakal Berdamai, Akui Bakal Dipertemukan |
![]() |
---|
Bunda Corla Sudah Muak, Siap Kembalikan Uang Nikita Mirzani 3 Kali Lipat Asal Penuhi Tantangan ini |
![]() |
---|
Roro Fitria Ungkap Kondisi Venna Melinda Saat Jalani Serangkaian Tes Psikologi, Sebut Terus Menangis |
![]() |
---|