Ferdy Sambo Tersangka
Komjen Buwas Akui Tak Pernah Dikawal Seumur Hidup, Letjen Suryo Prabowo Minta Pejabat Tiru Juga
Komjen Pol Purnawirawan Drs Budi Waseso mengakui dirinya tidak mau dikawal dan tak pernah dikawal ajudan.
Penulis: M Fadli Dian Nugraha | Editor: Kharisma Tri Saputra
TRIBUNSUMSEL.COM - Saat ini Ferdy Sambo tengah menghadapi masalah besar.
Ferdy Sambo merupakan satu-satunya jenderal bintang dua terancam hukuman mati.
Disisi lain publik juga mengkritik Ferdy Sambo yang minta dikawal banyak polisi.
Komjen Pol Purnawirawan Drs Budi Waseso mengakui dirinya tidak mau dikawal,dilansir instagram suryoprabowo2011.
Baca juga: Mulia, Ibu Brigadir J Tegur Saudaranya Senang Ferdy Sambo Jadi Tersangka & Terancam Hukuman Mati
Ia bercerita kawannya menawari dirinya dikawal polisi.
Buwas menolak dikawal bahkan disebutkan seumur hidup tidak pernah dikawal, Rabu(9/8/2022).
"Selama hidup Saya tidak pernah dikawal," ujar Buwas.
"Dan tidak mau dikawal polisi," ujarnya.
Menurutnya kalau dikawal disebut pelanggaran polisi.
"Itulah pelanggaran hukum polisi," jelasnya.
Mantan Kasum TNI Letjen Suryo Prabowo memberikan nasehat pada pejabat tinggi untuk meniru Buwas.
"Bagus juga bila dipedomani oleh para pejabat tinggi," tulis instagram suryoprabowo.
Kini publik berharap agar semua pejabat mengikuti langkah Buwas.
Ferdy Sambo Punya 8 Ajudan Melebihi Presiden, Komjen Buwas Semasa Jadi Polisi Tak Mau Dikawal
Diketahui Presiden Indonesia hanya memiliki empat ajudan dari empat matra yakni TNI AD, AL, AU hingga Polri.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/komjen-buwas-akui-tak-pernah-dikawal-seumur-hidup.jpg)