Berita Selebriti
Profil Natasha Wilona Artis Cantik Ratu Sinetron Sempat Jadi Kandidat Wanita Tercantik Di Dunia
Mengulik profil artis muda Natasha Wilona yang kini membintangi sejumlah webseries. Karier Natasha Wilona tampaknya kian melambung, dalam waktu perte
Penulis: Aggi Suzatri | Editor: Moch Krisna
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Aggi Suzatri
TRIBUNSUMSEL.COM - Mengulik profil artis muda Natasha Wilona yang kini membintangi sejumlah webseries.
Karier Natasha Wilona tampaknya kian melambung, dalam waktu pertengahan tahun ini, namanya sudah menjajali berbagai judul webseries terbaru.
Sering tampil dalam banyak judul sinetron dan webseries membuat Natasha Wilona mendapat julukan ratu sinetron.
Natasha Wilona merupakan salah satu artis muda berbakat yang telah eksis di dunia hiburan tanah air sejak berusia 10 tahun.
Inilah profil singkat Natasha Wilona
Natasha Wilona merupakan gadis keturunan Tionghoa yang lahir di Jakarta, 15 Desember 1998, yang saat ini masih berusia 23 tahun.
Ia adalah anak bungsu dari dua bersaudara, memiliki seorang kakak bernama Claresta Frederica.
Sejak berusia 6 tahun, Natasha Wilona sudah berkecimpung mengikuti kontes modelling di berbagai kota di Indonesia.
Hingga akhirnya ia masuk kedunia hiburan dan berakting memerankan karakter Reina kecil pada film Summer Breeze pada tahun 2008.
Semenjak itu mulai dari tahun 2012, Wilona banyak mendapatkan tawaran bermain sinetron.
Sinetron yang ia mainnya beberapa diantaranya yaitu Yang Masih di Bawah Umur, Tendangan dari Langit The Series, Fortune Cookies, Ayah Mengapa Aku Berbeda dan masih banyak lagi.
Baca juga: Direktur Anak Bangsa Sentil Polisi Tangkap Paksa Nikita Mirzani, Sebut hanya Kasus Receh
Namanya mulai mendapat popularitas dari publik saat memerankan Reva dalam sinetron yang sempat booming 'Anak Jalanan' tahun 2015.
Natasha Wilona berhasil memerankan sosok Reva dan beradu akting dengan Stefan Willian hingga sukses mendapat kemistri yang kuat.
Dari situlah benih-benih cinta Natasha Wilona dan Stefan William hingga dikabarkan berpacaran.
