Berita Selebriti
Fakta Tanboy Kun Youtuber Mukbang, Buat Irfan Hakim Masuk Rumah Sakit Setelah Makan Keripik Pedas
Inilah Fakta dari Sosok Tanboy Kun Youtuber Mukbang, Jadi sorotan karena disebut buat Irfan Hakim masuk rumah sakit setelah makan keripik pedas...
Penulis: Thalia Amanda Putri | Editor: Weni Wahyuny
Ia lahir di Padang pada November 1993.
Tanboy Kuy beragama Islam dan pernah menempuh pendidikan di Universitas Gunadarma jurusan Akuntansi.
Kini Tanboy Kun dikenal sebagai salah satu Youtuber muda yang meraih kesuksesan hingga memiliki banyak penggemar.
Selain itu, diketahui jika pria berusia 28 tahun ini memiliki kekayaan yang mencapai Milliaran Rupiah per tahun dari hasil endorse dan Youtubenya.
Saat itu diketahui jika Tanboy Kun mengawali karirnya di Youtube sejak tahun 2016.
Dari kanalnya, tampak bahwa ia telah bergabung di platform itu sejak 2016. Ia bisa dibilang konsisten membuat konten mukbang makanan-makanan pedas.
Diketahui jika Pada 13 Oktober 2020 lalu Tanboy Kun mengunggah konten unboxing paket yang datang langsung dari Amerika berisi Diamond Play Button.
Tanboy Kun mengaku bahwa dirinya tak pernah menyangka bisa menerima penghargaan ini.
Bahkan youtuber raja mukbang Indonesia itu mengatakan bahwa untuk menerima Gold atau Silver Play Button sebelumnya hanya ada dalam angan-angannya saja.
Baca berita lainnya di Google News
