Berita OKI

Gulo Puan dan Midang Morge Siwe Masuk Nominasi di Anugerah Pesona Indonesia 2022

Gulo Puan dan Midang Morge Siwe dari Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Masuk Nominasi di Anugerah Pesona Indonesia 2022

Pemkab OKI
Gulo Puan dan Midang Morge Siwe masuk nominasi dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) Award Tahun 2022. 

TRIBUNSUMSEL.COM, KAYUAGUNG - Panganan khas Kabupaten Ogan Komering Ilir yang telah ada sejak turun temurun dan menjadi kegemaran masyarakat. 

Gulo Puan sendiri diolah dari susu kerbau rawa pedesaan di kawasan rawa-rawa Sumatera Selatan, keberadaan makanan pelengkap ini sekarang terbilang langka.

Dimana kata Gulo sendiri yang berarti 'gula' dan Puan yang berarti 'susu' berasal dari bahasa daerah Sumatera Selatan (Sumsel).

Rasanya mirip keju manis itu sangat sedap untuk campuran minum kopi, olesan roti ataupun pisang goreng.

Bupati OKI, H. Iskandar, SE menyatakan Gulo Puan merupakan salah satu cemilan tradisional masyarakat di Kabupaten OKI dan Provinsi Sumsel.

"Tentunya kami semua merasa sangat bangga dengan potensi makanan tradisional maupun budaya yang ada di Bumi Bende Seguguk ini," ujarnya saat dikonfirmasi, Minggu (14/5/2022) pagi.

Dikisahkan bahwa Gulo puan ini juga menjadi salah satu upeti yang diberikan dari warga dibeberapa daerah kepada Kesultanan Palembang Darussalam.

Sebagai tanda terima kasih karena telah dibebaskan pajak.

"Saat masa kesultanan puluhan tahun lalu, para bangsawan biasanya menjadikan gulo puan sebagai pengganti gula pasir atau camilan sehari-hari," ujar dia.

Seiring berkembangnya waktu, gulo puan juga menjadi kudapan khas bagi masyarakat Palembang dan sekitarnya.

"Biasanya dijual di Masjid Agung Palembang setiap hari Jum'at, selain itu juga dijual melalui media sosial. Untuk sekarang permintaan cukup banyak datang dari pulau Jawa, Lampung dan sekitarnya," ucapnya.

Besar harapan Bupati, kepada masyarakat untuk memberikan dukungan yang bertujuan mempromosikan pariwisata dalam ajang Anugerah Pesona Indonesia (API) Award Tahun 2022.

"Alhamdulillah saat ini 'Gulo Puan' mendapatkan nominasi kategori makanan tradisional dan Tradisi 'Midang Morge Siwe' masuk kategori atraksi budaya," tuturnya.

Baca juga: Cegah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Peternak di OKI Lakukan 2 Langkah Ini

Ayo masyarakat Kabupaten Ogan Komering Ilir untuk bersiap melakukan dukungan dengan cara kirim sms ketik API (spasi) 1C untuk dukungan Gulo Puan dan 13F untuk dukungan Midang Morge Siwe lalu kirim ke - 99386.

Atau via Instagram @apiaward  @ayojalanjalanindonesia , lalu  FB @apiaward dan Youtube channel API Award.

Waktu pemberian voting mulai 1 Juni - 31 Oktober 2022.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved