H Husni Mertua Gubernur Sumsel Meninggal
Makam H Husni Berdampingan dengan Sang Cucu Percha Leanpuri, Ini Kesan Herman Deru pada Sosok Mertua
Almarhum H Husni dimakamkan berdampingan atau satu kompleks dengan malam sang cucu almahumah Hj Percha Leanpuri
Penulis: Arief Basuki Rohekan | Editor: Vanda Rosetiati
"Kami menyampaikan terima kasih banyak pihak- pihak yang membantu, mulai dari sakit, meninggal hingga penyelenggaraan penguburan jenazah sampai saat ini. Kami ucapkan terimakasih setinggi- tingginya, mudah- mudahan Amal ibadah dan budi baik hadirin jadi amal ibadah, baik kontek kita sesama umat Allah SWT dan juga sebagai sebagai orang beriman," tukasnya.
Hadir dalam kesempatan tersebut, Pandam II Sriwijaya Mayjen TNI Suhardi, Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya, Walikota Palembang Harnojoyo, dan pejabat dilingkungan Pemprov Sumsel dan Pemkot Palembang.
Sekedar informasi, Almarhum H Husni Ayah dari Hj Febrita Lustia Herman Deru ini merupakan tokoh masyarakat Palembang dan Sumsel.
Semasa hidup dirinya dua periode menjabat Walikota Palembang. Periode pertama tahun 1993-1998 dan periode kedua tahun 1998-2003.
H Husni adalah Walikota Palembang ke-9 sejak Indonesia merdeka di tahun 1945. Pejabat pendahulunya adalah H Cholil Aziz SH. Sedangkan pejabat setelahnya adalah Ir H Eddy Santana Putra, MT.
Sebelumnya diinformasikan H Husni Bin Zainal yang merupakan orang tua dari Febrita Lustia Herman Deru atau mertua Gubernur Sumsel Herman Deru.
Husni meninggal pada usia 84 tahun pada hari ini Selasa, 11 Januari 2022 pukul 05.47 WIB di Palembang.
Baca juga: Riwayat Hidup dan Karir H Husni Walikota Palembang Periode 1993-2003,Banyak Bintang Jasa Penghargaan
Baca berita lainnya langsung dari google news.
