Berita Muratara
Bupati Muratara Akan Beri Reward Desa Kelurahan Teraman dan Ternyaman, Ini Tolak Ukurnya
Saya ingin desa-desa dan kelurahan di Muratara ini aman dan nyaman, saya akan berikan reward nanti.
Penulis: Rahmat Aizullah | Editor: Vanda Rosetiati
TRIBUNSUMSEL.COM, MURATARA - Bupati Musi Rawas Utara (Muratara) Devi Suhartoni akan memberikan penghargaan kepada desa kelurahan teraman dan ternyaman.
Maksudnya adalah desa kelurahan yang mampu meminimalisir kriminalitas, penyetruman ikan di sungai, serta penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.
"Saya ingin desa-desa dan kelurahan di Muratara ini aman dan nyaman, saya akan berikan reward nanti," kata Devi Suhartoni kepada wartawan, Kamis (15/4/2021).
Dia mengatakan masyarakat di setiap desa kelurahan berhak merasakan kenyamanan dan keamanan sehingga pemerintah daerah bertanggung jawab untuk itu.
Menurut Devi, tolak ukur dari desa kelurahan aman dan nyaman adalah bisa mengatasi kriminalitas atau premanisme, penyetruman ikan di sungai, dan narkoba.
"Bila semua itu bisa teratasi, maka desa kelurahan tersebut berhak mendapatkan penghargaan, memang tidak mudah tapi kalau bersungguh-sungguh, masyarakat mendukung, insyaallah," katanya.
Baca juga: Enam Eks Napi Teroris Mengaku Sudah 100 Persen NKRI, Masih Sulit Cari Kerja
Devi mengaku akan turun melihat langsung dan melakukan penilaian sendiri terhadap desa kelurahan teraman dan ternyaman.
Dia berharap masyarakat mendukung untuk bersama-sama menjadikan desa atau kelurahannya aman dan nyaman.
"Sesuai slogan kita, mewujudkan Muratara Berhidayah, kami butuh dukungan masyarakat untuk mewujudkan itu," harap Devi.
Berita Muratara Hari Ini
Berita Muratara Terkini
Desa Kelurahan Teraman dan Ternyaman di Muratara
Bupati Muratara HDS
Bupati Muratara Devi Suhartoni
Tribunsumsel.com
sumsel.tribunnews.com
http://sumsel.tribunnews.com/
Wabup Muratara Tegaskan ke Jajarannya Hilangkan Kebiasaan Pinjam Uang Janjikan Proyek |
![]() |
---|
Polisi Dobrak Rumah Pengedar Narkoba Muratara, Tersangka Selipkan Sabu di Kotak Rokok |
![]() |
---|
Polisi Tangkap Pelaku Pencurian Rumah Kosong di Nibung Muratara, Beraksi di Jam Rawan |
![]() |
---|
Hubungan Bupati-Wabup Muratara Diisukan 'Retak', Inayatullah Bantah: Saya Utamakan Etika |
![]() |
---|
Nelly Oknum PNS Dispora Muratara Diberhentikan Sementara Usai Ditahan Polisi |
![]() |
---|