Berita Selebriti
Sampai Gulungan di Tanah, Pengakuan Andra Ramadhan Pernah Bertengkar dengan Ahmad Dhani Gegara Ini
Andra Ramadhan pun hanya bisa tersenyum mengenang masa-masa lalunya itu.
Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Muhammad Naufal
TRIBUNSUMSEL.COM, JAKARTA - Akhirnya terungkap jika gitaris band Dewa 19, Andra Ramadhan pernah bertengkar dengan Ahmad Dhani.
Hal tersebut disampaikan Andra di Channel Youtube milik Ari Lasso.
Kala itu pemilik nama asli Andra Junaidi lupa mencuci piring kotor yang telah ia gunakan untuk makan mie.
Hal itu yang diungkapkan langsung awalnya oleh Ari Lasso.
"Andra ini pernah berantem sama Dhani. Sampai gulung-gulung di tanah. Sampai seret-seretan di pagar," ujar Ari Lasso seperti yang dikutip Wartakotalive.com dari YouTube Ari Lasso.
Saat itu menurut Ari Lasso, Andra hendak pergi ke stasiun Gambir.
Oleh sebab itu dirinya melewatkan untuk mencuci piring.
Bahkan dirinya saat itu dengan entengnya mengaku bahwa dialah orang yang baru selesai makan mie tetapi tidak mencuci piring.
"Sebelum pulang dia (Andra) makan Indomie. Dhani bilang gini, 'heh siapa ini habis makan Indomie?'
"Andra dengan santai bilang, 'aku', Andra bilang cuci malas. Tarik-tarikan asli sampai gulung-gulungan, tapi nggak pakai pukul-pukulan. Tapi akhirnya Andra nyuci," ujar Ari Lasso.
Akhirnya saat itu pertengkaran tidak terhindarkan.
Gegara Andra lupa mencuci piring setelah makan.
"Habis itu ngakak semua, bukan berantem pukul-pukulan. Gara-gara piring," imbuhnya.
Andra mengingat moment tersebut dengan senyuman di wajahnya.
Andra Ramadhan pun hanya bisa tersenyum mengenang masa-masa lalunya itu.
Dia pun mengaku salah karena tidak mencuci piring.
Andra Ramadhan merupakan gitaris dari grup band Dewa 19 dan juga band Andra and The BackBone.
Karir musiknya bersama Dewa 19 sudah dimulai sejak tahun 1986 hingga 2011 silam.
Di tahun 2007 Andra sempat membuat sebuah band bernama Andra and The Backbone bersama dengan Dedy dan Stevie. (M22)
Sejarah dibuat oleh program televisi ajang pencarian bakat Indonesian Idol, yang telah mempertemukan mantan pasangan musisi Ahmad Dhani dan Maia Estianty.
Pertemuan itu terjadi dalam momen grand final Indonesian Idol Season X yang ditayangkan live di RCTI, pada Senin (24/2/2020) malam.
Pertemuan keduanya itu dikarenakan Maia Estianty menjadi juri.
Sementara Ahmad Dhani menjadi pengisi acara atau bintang tamu bersama grup band Dewa 19.
Pertemuan Dhani dan Maia disaksikan langsung oleh kedua anak mereka, yakni Al Ghazali dan Dul Jaelani.
Al Ghazali (22) angkat bicara seputar pertemuan Dhani dan Maia.
Dhani dan Maia adalah orangtua Al, El, dan Dul yang telah bercerai pada 2008.
Setelah bercerai, hubungan Maia-Dhani terbilang tidak begitu baik.
"Memang Bunda (Maia) kan jadi juri dan ayah (Dhani) manggung sama Dewa. Eh ternyata Teh Ocha (Rossa) narik Ayah jadi juri di Indonesian Idol kemarin," kata Al Ghazali.
Hal itu ia katakan ketika ditemui di sela-sela premiere film 'Aku Tahu Kapan Kamu Mati' di KCM Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (27/2/2020) malam.
Al Ghazali mengungkapkan bahwa mulanya, Dhani berat untuk duduk berdekatan dengan Maia, mantan istrinya sendiri.
Hanya saja semua ulah penyanyi Rossa yang bisa mencairkan suasana orangtua pria tampan Ahmad Al Ghazali itu.
"Pas abis main, di backstage, Teh Ocha manas-manasin, akhirnya ditarik ke bangku juri. Tapi itu natural sih," ucapnya.
Ketika melihat pentolan grup band Dewa 19 itu duduk dekat Maia dengan suasana yang cair, Al mengaku sangat bahagia.
Sebagai anak tertua, Al bahagia melihat kedua orangtuanya yang bisa dekat meski tidak bersama lagi.
"Yamg pasti Al sangat bangga melihat orang tua bisa berkomunikasi dengan baik, dan semoga bisa baikkan terus ke depannya walaupun sekedar teman ya berkomunikasi dengan baik," jelasnya.
Lebih lanjut, Al Ghazali menegaskan dirinya punya harapan besar untuk Ahmad Dhani dan Maia, orangtuanya bisa menjalin komunikasi dengan baik untuk anak-anaknya.
"Walaupun enggak bisa balikan, komunikasi baik itu udah sangat bahagia sekali buat aku, El, dan Dul," ujar Al Ghazali. (ARI)
Dul Jaelani Bangga Kolaborasi Langsung dengan Ahmad Dhani di Dewa 19
MUSISI dan penyanyi Dul Jaelani sempat diajak masuk ke grup band Dewa 19, untuk menggantikan posisi ayahnya, Ahmad Dhani selama di Penjara di tahun 2019.
Dul Jaelani ikut dalam panggungan grup band Dewa 19 bersama dengan Andra, Agung, Yuke, Ari Lasso, dan Once Mekel.
Setelah Ahmad Dhani keluar dari penjara 30 Desember 2019, Dul diperkirakan tak lagi mengisi kekosongan keyboard di Dewa 19.
Akan tetapi, Dul justru kembali diajak ayahnya, Ahmad Dhani untuk terlibat dalam tur enam kota konser Dewa 19 di tahun 2020.
Pria bernama lengkap Abdul Qodir Jaelani itu merasa bersyukur kembali dilibatkan di Dewa 19. Apa lagi ia harus berduet dengan Ahmad Dhani di posisi yang sama.
"Jujur saya bangga banget kembali dilibatkan. Karena pas ayah di penjara, saya dikasih tugas menggantikan peranayah saya di Dewa 19," kata Dul Jaelani dalam jumpa pers tur konser '20 Tahun Bintang Lima Tour 2020 Dewa 19', di CGV FX Sudirman, di kawasan Gelora, Jakarta Pusat, Rabu (15/1/2020).
"Tapi kali ini saya dilibatkan lagi, itu yang membuat saya sangat bangga," tambahnya.
Rasa bangga itu dikarenakan Dul harus satu panggung dengan idolanya sejak kecil. Terlebih, ia tahu personal dengan semua personil Dewa 19.
"Tapi saya kan bukan hanya sekadar member Dewa 19, tapi saya juga Baladewa," ucapnya.
Dul mengaku sangat gerogi ketika diminta langsung oleh Dhani dan manajemen Dewa 19, untuk terlibat dalam tur konser kali ini.
"Karena yang grogi ada di samping idola saya. Perasaan bangga banget dan bersyukur. Saya harus siap-siap menghadapi tantangan itu," jelasnya.
Oleh karena itu, Dul Jaelani berharap mendapatkan banyak ilmu selama dirinya mengikuti rangkaian tur bersama Dewa 19.
"Harapannya dengan gabung di project ini semoga bisa menambah hal baru untuk musik, harapannya di 2020 semoga bisa menciptakan lagu utk Dewa 19," ujar Dul Jaelani.
