Berita Selebriti
Temukan Foto Momen Terakhir Personil Seventeen Sebelum Tsunami, Ifan Seventeen Janji Lakukan ini
Bencana tsunami Banten yang terjadi pada 22 Desember 2018 lalu masih menyisakan duka yang mendalam untuk Riefian Fajarsyah
Baca Juga : Pasca Tsunami Banten, Keluarga Sebut Ifan Seventeen Alami Dua Fase Ini Dalam Hidupnya
Masih dalam postingan yang sama, Ifan Seventeen pun menjanjikan satu hal buat rekan-rekannya yang telah berpulang.
Ia akan mengumpulkan semua foto dan video yang berhasil ditemukan untuk dibuat film dokumenter perjalanan grup band Seventeen.
"InsyaAllah semua foto dan video tersebut akan kami hadirkan didalam FILM DOKUMENTER PERJALANAN SEVENTEEN.
Bismillah semoga dilancarkan proses film ini demi kenangan kebersamaan kami bersama, termasuk aku dan istriku @dylan_sahara," tutup Ifan dalam postingannya.
Seperti yang telah diketahui, Ifan merupakan satu-satunya anggota grup band Seventeen yang berhasil selamat dari terjangan gelombang tsunami.
Sebagai personel yang selamat dari bencana tsunami Banten, Ifan Seventeen pun sempat mewakili rekan-rekannya memohon maaf kepada seluruh pihak yang pernah bekerjasama dengan band Seventeen.
"Mewakili mas Andi, mas Herman dan mas Bani, kalau selama 20 tahun kurang 20 hari kami berkarya ada salah tutur kata maupun perbuatan yang kurang berkenan, aku memohon maaf yang sedalam-dalamnya," tulis akun @ifanseventeen yang dikutip tim Grid.ID.
Melansir Kompas.com, tercatat 373 orang meninggal dunia, 1459 orang luka-luka, 128 orang hilang, dan 5.665 orang mengungsi akibat tsunami Banten yang terjadi pada Desember 2018 lalu.
Kerugian fisik akibat tsunami meliputi 681 unit rumah rusak, 69 unit hotel dan villa rusak, 420 unit perahu dan kapal rusak, 60 unit warung dan toko rusak, dan puluhan kendaraan rusak.
(*)
