Berita OKU
Ikuti Kemeriahan Milenial Road Safety Festival di Baturaja, Pecahkan Rekor Muri dan Hadirkan Artis
Berbagai kegiatan dan hiburan serta artis ibu kota akan ditampilkan dalam kegiatan kampanye bertajuk keselamatan berlalulintas
TRIBUNSUMSEL.COM,BATURAJA-Puncak kegiatan Milenial Road Safety Festival di Ogan Komering Ulu (OKU) bakal berlangsung meriah.
Berbagai kegiatan dan hiburan serta artis ibu kota akan ditampilkan dalam kegiatan kampanye bertajuk keselamatan berlalulintas yang digelar Satuan Lalulintas Polres OKU.
"Kegiatannya kita laksanakan pada 10 maret, di seputaran Taman Kota Baturaja," Kata Kapolres OKU, AKBP Dra NK Widayana Sulandari melalui Kasat Lantas Polres OKU AKP Adik Listiyono, Jumat (15/2/2019).
• Siti Badriah Meriahkan Funwalk dan Semarak Musik Pertamina di Jakabaring Palembang
• Heboh Kalajengking Muncul di Kabin Pesawat Lion Air Tujuan Riau - Jakarta Ini Reaksi Pihak Lion Air
Ia menambahkan, juga akan dilakukan pemecahan rekor MURI yakni pemasak nasi goreng terbanyak akan mewarnai pelaksanaan puncak kegiatan Milenial Road Safety Festival ini.
Ditargetkan 2500 -3000 pemasak nasi goreng terlibat dalam pemecahan rekor ini.
Para peserta lanjut Adik, berasal dari para pelajar SMA di OKU.
Para peserta pemasak nasi goreng akan berlomba menampilkan masakan terbaik mereka, 10 terbaik akan dipilih untuk mendapatkan hadiah.
• Cara Menolak Undangan Grup WhatsApp Tanpa Ketahuan, Gunakan 3 Pilihan (Opsi) Ini, Gampang
• Harga Tiket Pesawat Garuda Group Sudah Turun, Citilink Paling Murah
"Selain Pemecahan Rekor Muri kegiatan ini juga rencananya akan dimeriahkan oleh artis ibu kota," ungkapnya.
Dituturkan Adik, kegiatan Milenial Road Safety Festival ini akan dimulai dari pukul 06.00 pagi, yang diawali kegiatan Jalan Sehat dengan target peserta sekitar 12 ribu orang berasal dari para pelajar SMA dan SMP yang ada di Kabupaten OKU dan Perwakilan Karang Taruna Desa.
"Rutenye diseputar taman kota, ke jalan HS Simanjuntak, lewat depan kantot sat Lantas, simpang tiga ramayana, pasar atas dan Finish di taman kota," katanya.
• 8 Aplikasi Edit Foto Kekinian Paling Populer 2019, Cocok Untuk Instagram dan Facebook
• Ibu Ketua RT Ungkap Perubahan Fisik Syahrini Jelang Menikah , Ternyata Saat SMA Begini
Kemudian kata Adik, kegiatan dilanjutkan dengan senam sehat lantas dipadukan dengan gerakan isntruktur senam,
setelah itu menyaksikan penampilan Free style, sepatu roda dan nonton film pendek keselamatan berlalu lontas hasil karya pemenang lomba tingkat SMA.
Ada juga stand-stand UKM dinas instansi yang memamerkan produk andalan mereka.
Dikatakan Adik, Pencapaian yang dituju dalam kegiatan ini yakni kaum milenial ini merupakan aset penerus bangsa yang harus diselamatan dari kecelakaan lalu lintas,
"untuk itu kita kumpulkan untuk jadi pelopor keselamatan berlalulintas," katanya.(rws)
