Berita Sriwijaya FC
2 Pemain Pinjaman Sriwijaya FC Berpeluang Bawa Timnya Promosi ke Liga 1, SFC Malah Terseok di Liga
2 Pemain Pinjaman Sriwijaya FC Berpeluang Bawa Timnya Promosi ke Liga 1, SFC Malah Terseok di Liga. dipinjamkan ke Liga 2 tampil impresif
TRIBUNSUMSEL.COM - 2 Pemain Pinjaman Sriwijaya FC Berpeluang Bawa Timnya Promosi ke Liga 1, SFC Malah Terseok di Liga.
Dua pemain Sriwijaya FC yang dipinjamkan ke Liga 2 tampil impresif.
Slamet Budiono yang membela PSS Sleman dan Manda Cingi yang membela Semen Padang hampir membawa timnya promosi ke Liga 1.
Sementara Sriwijaya FC terseok-seok untuk bertahan di Liga 1.
Menyisakan tiga pertandingan terakhir.
Baca: Jadwal Pertandingan Persija Jakarta dan PSM Makassar Pekan 32 Liga 1, Pekan Penentuan Juara
Gojek Liga 1 Indonesia semakin menarik, baik di papan atas maupun dipapan bawah.
Sriwijaya FC termasuk salah satu tim yang harus berjuang hingga detik-detik terakhir.
Namun sialnya, jika sebelumnya Sriwijaya FC selalu bersaing untuk memperebutkan gelar juara.
Kali ini, Sriwijaya FC harus berjuang untuk menjauh dari zona degradasi.
Baca: Persija vs Sriwijaya FC: Bawa 18 Pemain, SFC Tanpa Al Hadji
Sejauh ini, Sriwijaya FC berada diperingkat ke 14 dengan raihan 36 poin dari 31 kali berlaga.
Meski berada diperingkat ke 14, namun posisi Sriwijaya FC bukanlah dalam posisi yang aman.
Pasalnya poin yang sama juga diraih oleh Mitra Kukar dan PS Tira yang berada diperingkat ke 15 dan 16.
Sementara dengan Perseru yang berada diperingkat ke 17.
Serta PSMS Medan yang berada dijuri kunci, Sriwijaya FC hanya terpaut 2 angka.
Menyisakan tiga pertandingan sisa, Sriwijaya FC harus berjuang ekstra ketat agar bisa selamat dari degradasi.
