Prompt AI

8 Prompt Gemini AI Edit Foto sama Pasangan di Studio ala Profesional Viral

Banyak orang tua hingga kreator konten, memanfaatkan fitur AI ini untuk membuat potret anak yang lebih hidup, imajinatif, dan tentu saja cocok

Editor: Abu Hurairah
Tangkap layar Tiktok
PROMPT EDIT FOTO - Tangkap layar pencarian 'prompt photobooth ai' di aplikasi Tiktok. Inilah Prompt Gemini AI Edit Foto sama Pasangan di Studio ala Profesional Viral 

TRIBUNSUMSEL.COM - Mengubah foto dengan prompt teks di Google Gemini AI kini semakin banyak digemari di berbagai kalangan masyarakat.

Prompt teks deskripsi yang jelas, pengguna dapat menciptakan detail yang sangat realistis, mulai dari pencahayaan lembut, bayangan yang tegas, hingga tekstur yang terlihat nyata.

Berbagai macam prompt bisa dituliskan pada kolom perintah dan nantinya AI akan mengolah foto pengguna dari situasi yang diminta melalui prompt dari pengguna.

Banyak orang tua hingga kreator konten, memanfaatkan fitur AI ini untuk membuat potret anak yang lebih hidup, imajinatif, dan tentu saja cocok untuk dibagikan di media sosial.

Google Gemini sendiri adalah platform kecerdasan buatan (AI) terbaru dari Google yang bersifat multimodal, artinya mampu memahami dan menghasilkan konten dari berbagai jenis input teks, gambar, suara, hingga video. 

Dengan teknologi ini, pengguna cukup memasukkan prompt atau perintah teks, dan Gemini akan menciptakan gambar atau ilustrasi sesuai deskripsi, bahkan untuk tema yang sangat spesifik sekalipun.

Berikut kumpulan prompt Gemini AI edit foto pasangan di studio:

Prompt Gemini AI Bersama Pasangan di Studio

1. Prompt Gemini AI Pasangan: Foto Studio

"Buat foto pasangan romantis dari foto terlampir. Sepasang kekasih sedang berfoto di studio dengan latar belakang putih minimalis. Pria mengenakan kemeja putih dan celana panjang hitam, wanita mengenakan gaun sederhana warna pastel. Mereka saling berpegangan tangan dan tersenyum bahagia ke arah kamera. Pencahayaan studio lembut, tampak profesional dan hangat. Gaya foto elegan dan romantis, seperti untuk foto prewedding."

2. Prompt Gemini AI Pasangan: Sepayung Berdua

“Buat foto pasangan romantis dari foto terlampir. Sepasang kekasih sedang berdiri berdua di bawah satu payung di tengah hujan ringan. Mereka saling berdampingan, wajah saling menatap dengan senyum hangat. Pria mengenakan jaket ringan dan celana kasual, wanita memakai mantel panjang dan hijab atau rambut terurai yang sedikit basah. Latar belakang jalan kota dengan lampu jalan yang berpendar lembut dan genangan air di aspal menciptakan suasana hangat dan intim. Momen penuh cinta dan kehangatan di tengah cuaca hujan."

3. Prompt Gemini AI Pasangan: Berteduh di Halte saat Hujan

"Buat foto pasangan romantis dengan foto terlampir, keduanya sedang berteduh di halte bus kecil saat hujan deras. Mereka duduk berdekatan di bangku halte, dengan latar belakang jalanan basah dan genangan air. Pria mengenakan jaket hoodie dan celana jeans, sementara wanita memakai jaket panjang dan kerudung atau hoodie, keduanya tampak basah sebagian. Mereka saling tersenyum, berbagi momen hangat di tengah cuaca dingin. Rintik hujan membasahi atap halte dan suasana terlihat tenang, romantis, dan penuh rasa nyaman meski cuaca mendung."

4. Prompt Gemini AI Pasangan: Foto Berdua di Lift

"Gunakan foto terlampir. Buat foto sepasang kekasih sedang berada di dalam lift modern dengan pencahayaan lembut. Pria mengenakan setelan jas hitam elegan, wanita memakai gaun malam panjang warna merah marun. Mereka berdiri dekat, saling memandang penuh cinta, dengan ekspresi wajah bahagia. Interior lift terlihat bersih dan reflektif, dinding logam mengilap memantulkan cahaya. Suasana intim, elegan, dan penuh chemistry, seperti adegan film romantis.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved