Berita Selebriti

Suami Clara Shinta Singgung soal Balas Dendam dan Perjuangan di Tengah Permasalahan Rumah Tangganya

Clara Shinta sudah curhat soal permasalahan rumah tangganya dengan sang suami, Muhammad Alexader Assad, padahal belum genap dua bulan ia menikah.

TIKTOK/clarashintareal
CURHAT RUMAH TANGGA- Clara Shinta menyampaikan curahan hati mengenai kondisi rumah tangganya yang sedang goyah, padahal pernikahan mereka baru 2 bulan dengan Muhammad Alexander Assad 

5 Poin Alasan Clara Shinta Tak Mau Pertahankan Rumah Tangga dengan Lxa

Ada lima poin alasan yang membuat Clara Shinta tak mau lagi mempertahankan rumah tangganya.

1. Masalah Ego dan Komunikasi

Pada postingan Instagram Story Clara, ia mengaku akar masalah di rumah tangganya karena ego dan juga komunikasi yang buruk dengan suami.

"Butuh waktu panjang untuk menulis ini, namun dengan berat hati aku harus menyampaikan bahwa sepertinya rumah tangga kami kecil kemungkinan untuk bisa dipertahankan lagi."

"Dikarenakan banyak masalah kecil yang sulit untuk kami selesaikan karena masalah komunikasi yang sangat buruk, satu sama lain saling menahan ego masing-masing," ujar Clara.

2. Tidak Tahan Dapat Silent Treatment

Lanjut wanita yang memutuskan mualaf sejak 2017 ini, mengungkapkan silent treatment sang suami membuatnya semakin kesal.

"Meskipun letak kesalahan terakhir ada pada diriku, namun aku bingung untuk menyelesaikan dengan cara apalagi, karena semua silent, silent treatment," tukasnya.

3. Lupa Hapus Foto Mantan di Sosial Media

Clara lantas menjelaskan awal mula konlik bermula karena dirinya lupa menghapus foto mantan.

Padahal sebelum awal menikah, keduanya sudah sepakat untuk langsung menghapus kenangan bersama mantan.

Baca juga: Ibunda Tasya Farasya Siap Jadi Saksi di Sidang Cerai Anaknya dengan Ahmad Assegaf

"Sebelum menikah aku dan dia buat kesepakatan untuk menghapus foto mantan satu sama lain, beliau menghapus sedangkan aku tidak. Karena folder foto aku ada sekitar 77.000 foto dan aku menunda," ucap Clara.

"Tidak ada foto baru apalagi selingkuh atau berzina dengan laki-laki lain," tulisnya lagi.

Sumber: Tribunnews
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved