Berita Selebriti

Reaksi Zeda Salim Soal Ammar Zoni Dipindah ke Lapas Nusakambangan Usai Terjerat Kasus Narkoba Baru

Zeda Salim ikut menanggapi kabar Ammar Zoni yang dipindah ke Lapas Nusakambangan. Adapun Zeda Salim mengaku kecewa hingga kesal.

Editor: Moch Krisna
Kolase tribunnews
KECEWA : Zeda Salim tanggapi soal Ammar Zoni kembali terlibat kasus narkoba. 

Ringkasan Berita:

 


TRIBUNSUMSEL.COM --
Zeda Salim ikut menanggapi kabar Ammar Zoni yang dipindah ke Lapas Nusakambangan.

Adapun Zeda Salim mengaku kecewa hingga kesal.

Dirinya tak habis pikir Ammar Zoni kembali terjerumus pada kesalahan yang sama.

"Kalau kemarin-kemarin aku ngelihat dia mendzolimi diri sendiri dengan mengonsumsi barang haram tersebut. Tapi sekarang sepertinya dia mengarah mendzolimi orang lain juga kalau konteksnya ada dugaan pengedar," ujar Zeda melansir dari GRID ID, Jumat (17/10/2025).

Selain itu, Zeda Salim juga menyangkan pilihan Ammar Zoni yang terkesan tidak memikirkan anak-anaknya dengan Irish Bella. Saking kecewanya, Zeda bahkan menyebut ada yang salah dengan pola pikir Ammar.

"Dan yang aku nggak habis pikir, ini apa nggak mikir anaknya gitu lho. Aku kesal gitu lho. Kecewa, kesal, marah," ucapnya.

"Apa yang ada di otak dan hatinya itu apa? Kayaknya ada yang salah," sambungnya.

 

DIPINDAHKAN KE NUSAKAMBANGAN- Ammar Zoni bersama lima warga binaan rutan Salemba, Jakarta Pusat telah dipindahkan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Nusakambangan, pada Kamis, hari ini 16 Oktober 2025 pukul 07.43 WIB.
DIPINDAHKAN KE NUSAKAMBANGAN- Ammar Zoni bersama lima warga binaan rutan Salemba, Jakarta Pusat telah dipindahkan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Nusakambangan, pada Kamis, hari ini 16 Oktober 2025 pukul 07.43 WIB. (Dok. Dirjen Pemasyarakatan)

 

Aditya Zoni Yakin Abangnya Tak Terlibat

Aditya Zoni mengaku yakin bahwa Ammar Zoni tidak terlibat dalam peredaran narkoba seperti yang ramai diberitakan.

Sebagai adik yang mengenal Ammar sejak kecil, Aditya menilai kakaknya merupakan pribadi yang baik dan dermawan.

"Sebagai adiknya Bang Ammar yang tahu seluruh kehidupan Bang Ammar dari kecil sampai sekarang, saya yakin abang saya tidak seperti apa yang dituduhkan," ujar Aditya Zoni, dikutip Sabtu (11/10/2025), dikutip Wartakotalive.com

 Menurutnya, Ammar dikenal kerap membantu orang lain dan sangat menyayangi keluarganya.

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved