Ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta
VIDEO Ucapan Pelaku ke Teman Sebelum Ledakan di Masjid SMAN 72 Jakarta, Tersenyum Izin Pulang
Terungkap terduga pelaku ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading Jakarta Utara rupanya sempat berkomunikasi dengan salah satu siswa.
Penulis: Laily Fajrianty | Editor: Kharisma Tri Saputra
TRIBUNSUMSEL.COM - Terungkap terduga pelaku ledakan di SMAN 72 Kelapa Gading Jakarta Utara rupanya sempat berkomunikasi dengan salah satu siswa.
Menurut temannya, pelaku juga bahkan sempat izin pulang sebelum ledakan tersebut.
Namun diduga saat itu dirinya kembali lagi ke sekolah meledakkan bom rakitan di dalam masjid.
Ledakan itu terjadi di masjid SMAN 72 Jakarta seusai khotbah masjid, Jumat (8/11/2025).
Teman terduga pelaku, inisial M mengaku sempat komunikasi dengan terduga pelaku.
"Saya sempat berkomunikasi sama dia, dia nanya kayak 'puncak bulan basahnya kapan'," tutur M.
Meski tidak satu angkatan, namun ia mengaku cukup sering menyapa terduga pelaku.
"Dari dulu saya kalau ketemu dia emang suka nyapa, nyapa-nyapa doang," katanya.
Meski pendiam, kata dia, namun terduga pelaku berperilaku normal seperti siswa lainnya.
Bahkan saat berkomunikasi dengannya, ekspresi terduga pelaku juga tidak terlihat panik.
"Ekspresinya senyum, kayak orang pada umumnya, nggak terlihat excited juga," jelas dia.
Sebelumnya, Wakil Ketua DPR RI Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, pelaku ledakan SMAN 72 Kelapa Gading berusia 17 tahun.
Terduga pelaku juga mengalami luka-luka dan saat ini sedang dioperasi akibat luka yang dideritanya.
"Saya mendapat informasi (pelaku) masih dalam dioperasi. Iya masih dioperasi," ujar Dasco.
Namun, Dasco enggan menjelaskan lebih rinci apakah pelaku merupakan siswa sekolah yang sama.
| 10 Fakta Ledakan di SMAN 74 Jakarta Lukai 54 Korban, Terduga Pelaku Pelajar, Bawa Senpi Mainan |
|
|---|
| Kondisi Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72 Jakarta, Sempat Terkapar Bersimbah Darah, Kini Dioperasi |
|
|---|
| Orang Tua Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Diduga Polisi ? Ini Kata Kapolri |
|
|---|
| Paket Misterius Berisi Serbuk Disita dari Rumah Pelajar FN Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72 Jakarta |
|
|---|
| VIDEO Tangis Bibi Terduga Pelaku Terlibat Ledakan SMAN 72 Jakarta, Sebut Orang Tuanya di Luar Negeri |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.