Berita Nasional

Mengenal Aritmia, Penyakit yang Diidap Kak Seto Hingga Dilarikan ke Rumah Sakit, Ini Gejalanya 

Mengenal penyakit Aritmia, yang diidap Seto Mulyadi atau yang akrab disapa Kak Seto yang dialami aritmia atau gangguan irama jantung.

TRIBUNNEWS.COM
KAK SETO DILARIKAN KE RS - Mengenal penyakit Aritmia, yang diidap Seto Mulyadi atau yang akrab disapa Kak Seto yang dialami aritmia atau gangguan irama jantung. 
Ringkasan Berita:
  • Kak Seto didiagnosa stroke ringan dan aritmia.
  • Aritmia dikenal gangguan irama jantung.
  • Kak Seto kini dirawat di RS.

 

TRIBUNSUMSEL.COM - Mengenal penyakit Aritmia, yang diidap Seto Mulyadi atau yang akrab disapa Kak Seto yang dialami aritmia atau gangguan irama jantung.

Selain aritmia Kak Seto juga mengalami strok ringan.

Aritmia adalah gangguan irama detak jantung. Kondisi ini terjadi ketika sinyal listrik yang mengatur detak jantung tidak bekerja dengan baik.

KAK SETO - Seto Mulyadi atau yang akrab disapa Kak Seto alami stroke ringan dan aritmia atau gangguan irama jantung, kini dirawat di Rumah Sakit.
KAK SETO - Seto Mulyadi atau yang akrab disapa Kak Seto alami stroke ringan dan aritmia atau gangguan irama jantung, kini dirawat di Rumah Sakit. (Tangkapan layar Ig @kaksetosahabatanak)

Gejala aritmia:

Jantung berdetak terlalu cepat atau lambat
Detak tidak teratur atau terasa "melompat"
Pusing
Mudah lelah
Sesak napas
Nyeri dada

Baca juga: Kondisi Kak Seto usai Alami Strok Ringan dan Aritmia, Jalani Perawatan di Rumah Sakit 

Penyebab:

Gangguan sistem listrik jantung
Hipertensi
Penyakit jantung
Stres tinggi
Efek samping obat
Ketidakseimbangan elektrolit.

Sebelumnya, kabar Kak Seto dilarikan ke Rumah Sakit dari postingan instagram @kaksetosahabatanak, dikutip Selasa (28/10/2025). 

Kak Seto harus menjalani perawatan intensif di sebuah rumah rumah sakit

Semua diawali sepekan lalu. kak Seto merasakan gejala yang tak biasa.

"Seminggu yang lalu saya merasakan gejala yang tidak seperti biasanya, yaitu pusing di bagian kepala dan seperti linglung (20/10)," tulis kak Seto melansir dari Tribunnews.com.

Namun, Kak Seto tak menganggap gejala tersebut secara serius. Bahkan diakuinya sempat menjalankan tugas rutin.

Selanjutnya, ia pulang ke rumah, istirahat, dan tidur.

"Meski sudah tidur dan beristirahat, sampai hari Kamis (23/10) (gejala pusing) tak kunjung mereda juga," sambungnya.

Jumat, 24 Oktober, Kak Seto dilarikan ke unit gawat darurat sebuah rumah sakit.

Ia menjalani rangkaian pemeriksaan, mulai Magnetic Resonance Imaging (MRI), Elektrokardiogram (EKG), hingga Cek Darah.

"Ternyata saya terdiagnosa ‘Mild Stroke’ (Stroke Ringan) yang menyerang fungsi kognitif, bukan motorik. Saya juga mengalami Aritmia, yaitu kondisi di mana detak jantung tidak beraturan," terang Kak Seto.

Meski didiagnosa stroke ringan, Kak Seto masih bisa mengucap syukur.

"Syukurnya, karena menjalani pola hidup sehat maka stroke ini disebabkan oleh faktor kekentalan darah belaka, dimana kondisi jantung tetap dalam keadaan sehat," katanya lagi.

Dokter yang menanganinya menyebut organ vitalnya masih berfungsi dengan baik. Hal itu tak lepas karena Kak Seto rajin berolahraga. Pola makannya juga sehat.

"Hanya saja karena saya tidak bisa diam, dokter menyarankan alangkah baiknya untuk beristirahat sejenak dan dirawat di Rumah Sakit."

Kak Seto dirawat di rumah sakit sejak Sabtu (25/10/2025). Ia diwajibkan istirahat agar kembali pulih dan menjalani aktivitas seperti biasa.

"Terima kasih atas perhatian dan do’a para sahabat..! Ayo, mulai hidup sehat dari sekarang karena akan sangat membantu di masa tua nanti. Tetap semangat," demikian Kak Seto menandaskan.

Baca berita Tribunsumsel.com lainnya di Google News  

Ikuti dan Bergabung di Saluran Whatsapp Tribunsumsel.com

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved