Hari Pahlawan

Sejarah 10 November 1945 sebagai Hari Pahlawan, Perang Hebat di Kota Surabaya Ribuan Rakyat Gugur

Pemerintah Indonesia secara resmi menetapkan 10 November sebagai Hari Pahlawan melalui Keppres Nomor 316 Tahun 1959.

Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
Tribun Sumsel/Jaris
SEJARAH 10 NOVEMBER -- Ilustrasi Sejarah 10 November 1945 terjadi Perang Hebat di Kota Surabaya Ribuan orang gugur mempertahankan kemerdekaan. 

Selain itu diperkirakan 150.000 orang terpaksa meninggalkan kota Surabaya dan tercatat sekitar 1.600 orang prajurit Inggris tewas, hilang dan luka-luka serta puluhan alat perang rusak dan hancur. 

Banyaknya pejuang yang gugur dan rakyat yang menjadi korban ketika itu serta semangat membara tak kenal menyerah yang ditunjukkan rakyat Surabaya, membuat Inggris serasa terpanggang di neraka dan membuat kota Surabaya kemudian dikenang sebagai kota pahlawan. 

Pemerintah Indonesia secara resmi menetapkan 10 November sebagai Hari Pahlawan melalui Keppres Nomor 316 Tahun 1959 ditandatangani Presiden Soekarno.

Penetapan ini dimaksudkan untuk mengingatkan generasi penerus akan besarnya arti perjuangan dan pengorbanan dalam meraih kemerdekaan.

Selanjutnya tanggal 10 NOVEMBER diperingati setiap tahunnya sebagai HARI PAHLAWAN sebagai bentuk penghargaan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan dan pejuang.

Beberapa Pahlawan Nasional yang juga memiliki andil dalam Pertempuran 10 November 1945 di Surabaya, di antaranya adalah KH. Hasyim Asj’ari, Gubernur Surjo, Bung Tomo dan Moestopo.

Demikian penjelasan singkat tentang Sejarah 10 November 1945 sebagai Hari Pahlawan, Perang Hebat di Kota Surabaya Ribuan Orang Gugur. Semoga bermanfaat. (lis/berbagai sumber)

Baca juga: Contoh Teks Doa Upacara Ziarah Nasional dan Tabur Bunga 10 November, di Taman Makam Pahlawan

Baca juga: Arti Ila Hadroti Arwahi Khususon Pahlawan Indonesia, Bacaan Doa Tawasul untuk Arwah Para Pahlawan

Baca juga: Ciri-ciri Sikap Kepahlawanan dalam Islam, Menjadi Pahlawan untuk Diri Sendiri dan Orang Lain

Baca juga: Arti Summa Ila Jamii Ahlil Qubur, Doa Ziarah Saat ke Makam Pahlawan, Lengkap dengan Adabnya

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved