Berita Kilang Pertamina Plaju

Breezon MC-32 Refrigeran Produksi Kilang Plaju Digunakan di Lapangan Jambaran Tiung Biru Jatim

Manager Production and Operation SH Upstream Zona 12 PT Pertamina EP Cepu, Priyo Santoso, menyampaikan kebanggaannya atas keunggulan produk

Editor: Sri Hidayatun
dokumentasi kilang pertamina plaju
Breezon MC-32, produk Propylene Refrigerant menjadi produk ramah yang diproduksi di Kilang Pertamina Plaju (Palembang) kini digunakan oleh Pertamina EP Cepu (PEPC) untuk mendukung operasional fasilitas gas di Lapangan Gas Jambaran Tiung Biru (JTB), Bojonegoro, Jawa Timur. 

“Kami di Pertamina terus berupaya menghasilkan inovasi yang mampu meningkatkan daya saing bisnis downstream. Dari berbagai produk hasil riset PT KPI, Breezon MC-32 adalah salah satu yang memberikan value creation tertinggi bagi perusahaan,” ujar Ismail.

Produk Breezon MC-32 sendiri telah dikembangkan sejak tahun 2020 sebagai bentuk respon terhadap regulasi pemerintah yang melarang penggunaan bahan pendingin berbasis CFC dan HCFC yang merusak ozon dan berpotensi menimbulkan emisi gas rumah kaca.

Dengan Indeks Global Warming Potential (GWP) rendah dan zero ozon depletion potential, Breezon MC-32 mampu menghemat konsumsi energi hingga 30 persen dan menjadi solusi pendinginan ramah lingkungan untuk berbagai sektor industri dan residensial.

Dukung Transisi Energi Nasional dan Kemandirian Industri

Inovasi Breezon MC-32 merupakan langkah nyata Pertamina dalam mendukung transisi energi nasional dan mengurangi ketergantungan terhadap produk impor.

“Breezon MC-32 adalah wujud kontribusi RU III Plaju dalam mengembangkan produk hijau berbasis riset lokal. Kami berkomitmen untuk terus memperluas penerapannya di sektor industri maupun rumah tangga, guna memperkuat posisi Pertamina sebagai pelaku utama energi bersih dan berkelanjutan di Indonesia,” pungkas Ismal.

Breezon MC-32 adalah produk refrigeran non-CFC berbahan dasar hidrokarbon yang dikembangkan oleh PT Kilang Pertamina Internasional RU III Plaju.

Produk ini cocok digunakan untuk sistem pendingin modern berbasis R32, termasuk Air Conditioner (AC) tipe split dan sistem industri. 

Selain hemat energi dan ramah lingkungan, Breezon MC-32 juga menjadi bagian dari komitmen Pertamina untuk mendukung implementasi Paris Agreement dan pengurangan emisi gas rumah kaca di Indonesia.

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved