Pencuri Motor di Palembang

Dikejar Lalu Sembunyi di Rumah Kosong, Pencuri Motor di Sungai Gerong Palembang Diamuk Massa

Dedi Irawan (37) warga Kabupaten Ogan Ilir nyaris tewas diamuk massa karena mencuri sepeda motor, Kamis (12/6/2025) sore. 

Penulis: andyka wijaya | Editor: Shinta Dwi Anggraini
Dokumentasi Warga
DIAMUK MASSA -- Tangkap layar seorang pencuri motor diamuk massa setelah aksinya dipergoki korban di Jalan Sungai Gerong Kelurahan Plaju Ilir Kecamatan Plaju, Palembang, Kamis (12/5/2025). 

TRIBUNSUMSE.COM, PALEMBANG -- Dedi Irawan (37) warga Kabupaten Ogan Ilir nyaris tewas diamuk massa karena kedapatan mencuri sepeda motor, Kamis (12/6/2025) sore. 

Peristiwa ini terjadi di Jalan Sungai Gerong Kelurahan Plaju Ilir Kecamatan Plaju, Palembang sekira pukul 15.40 WIB. 

Aksi Dedi terungkap setelah M Rafid, pemilik motor yang sedang bersama teman-temannya di dalam rumah mendengar suara mencurigakan dari luar.

Saat dilihat, ternyata Dedi sudah berhasil mencuri sepeda motornya. 

Tak tinggal diam, korban bersama teman-temannya mengejar pelaku.

Upaya itu membuahkan hasil. Pelaku berhasil ditangkap di Kawasan Talang Putri dalam sebuah rumah kosong milik warga. 

"Benar pelaku sudah kita amankan, setelah di pergoki korbannya mencuri motor di kawasan Sungai Gerong. Setelah berhasil ditangkap warga. Pelaku langsung kita amankan, " ujar Kapolsek Plaju Iptu Muhamad Andrian, Jumat (13/6/2024), pagi. 

Baca juga: 3 Hari Menghilang, Rafa Fauzan Bayi 1 Tahun Ditemukan Meninggal di Depan Masjid, Baju Berubah Warna

Selain mengamankan pelaku, polisi juga menyita barang bukti berupa motor korban dan alat yang digunakan pelaku untuk merusak kunci motor.

"Hingga kini pelaku masih diperiksa, diambil keterangan guna dilakukan pengembangan terkait adanya dugaan TKP lain," kata Andrian.

Atas ulahnya pelaku terancam pasal 363 KHUP dengan ancaman kurungan penjara 7 tahun. 

Sedangkan, pelaku hanya bisa menundukkan kepalanya karena menyesali perbuatannya.

Aksi penangkapan pelaku pun viral di medsos (media sosial) Instagram di kota Palembang.

 

 

Baca artikel menarik lainnya di Google News

Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Tribunsumsel

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved