Berita PLN Insight
PLN UID S2JB Sukses Kawal Keandalan Listrik Pertandingan Voli Proliga 2025 di Palembang
Seluruh pertandingan yang berlangsung di GOR PSCC Palembang dari 21 Februari 2025 hingga 23 Februari 2025 berjalan tanpa gangguan listrik.
TRIBUNSUMSEL.COM,PALEMBANG-PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu (UID S2JB) sukses mengawal keandalan listrik selama gelaran Proliga 2025 di Palembang.
Seluruh pertandingan yang berlangsung di GOR PSCC Palembang dari 21 Februari 2025 hingga 23 Februari 2025 berjalan tanpa gangguan listrik.
Hal ini menunjang kenyamanan bagi atlet, ofisial, serta ribuan penonton yang hadir.
General Manager PLN UID S2JB, Adhi Herlambang, menyampaikan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari perencanaan matang dan kesiapan personel dalam memastikan suplai listrik yang andal.
"PLN berkomitmen penuh dalam mendukung kelancaran setiap event nasional, termasuk Proliga 2025 ini. Tim kami telah melakukan berbagai upaya mitigasi, seperti pemeliharaan jaringan, penyediaan pasokan listrik utama dan cadangan, serta menyiagakan tim respons cepat di lokasi," ujar Adhi.
Sementara itu, Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan Palembang, Henry Nugroho menambahkan, bahwa PLN juga menerapkan sistem pemantauan real-time untuk memastikan suplai listrik tetap stabil.
Baca juga: PLN Sukses Kawal Kelistrikan Kompleks Istana Kepresidenan, Pelantikan 961 Kepala Daerah Lancar
"Kami telah mengoptimalkan sistem kelistrikan dengan menerapkan skema suplai berlapis, memastikan tidak ada gangguan selama pertandingan berlangsung. Selain itu, kami menyiagakan personel di beberapa titik strategis untuk memastikan respons cepat jika terjadi kendala," jelas Aulia.
Untuk menjaga kelistrikan tetap optimal, PLN UID S2JB menerapkan skema suplai berlapis, termasuk menyediakan Uninterruptible Power Supply (UPS), genset sebagai cadangan, dan personal siaga terjun lapangan.
“Sebanyak 24 personel siaga diterjunkan untuk menjaga keandalan, termasuk pengamanan kelistrikan di lokasi pertandingan untuk mengantisipasi segala kemungkinan kendala teknis.” ungkap Manager PLN Unit Layanan Pelanggan Rivai, Aulia Bara.
Dengan suksesnya pengamanan kelistrikan Proliga 2025 di Palembang, PLN UID S2JB kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung event olahraga nasional melalui pasokan listrik yang handal dan berkualitas.
Baca berita menarik lainnya di google news
| PLN Berkoordinasi dengan Pemda Terkait Permohonan Pemindahan Tiang Listrik di Puskesmas Banyuasin |
|
|---|
| PLN Segera Terangi 7 Desa di Kawasan Hutan Kabupaten Muara Enim Sumsel |
|
|---|
| PLN Perkuat Keandalan Listrik untuk PHR di WK Rokan, Dukung Ketahanan Energi Nasional |
|
|---|
| PLN Sukses Amankan Pasokan Listrik Panen Raya Jagung Serentak Bersama Kapolri di Sumatera Selatan |
|
|---|
| Cerita Pegawai PLN Jelang Hari Kesaktian Pancasila, Hadirkan Cahaya dari Manna |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/listrik-tanpa-kedip-proliga.jpg)