Berita Viral
3 Menteri Ikut Dituduh, Anggota Disanksi, Raffi Ahmad Cuma Ditegur Imbas Patwal Mobil RI 36 Viral
Pemilik mobil RI 36 yang dikawal motor gede diduga arogan saat berkendara di Jalan Jenderal Sudirman Jakarta, akhirnya muncul membuat pengakuan
Warganet kemudian menduga, mobil RI 36 adalah kendaraan dinas sejumlah menteri.
Pertama, warganet menuding Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi menggunakan mobil tersebut.
Budi Arie buka suara setelah ia dituding menggunakan mobil RI 36.
Budi Arie mengatakan, ia memang pernah menggunakan mobil RI 36 ketika menjabat sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika.
Hal tersebut sesuai dengan informasi yang dimuat sejumlah laman yang menunjukkan, pelat mobil untuk Menteri Komunikasi dan Informatika di masa pemerintahan Presiden ke-7 RI, Joko Widodo adalah RI 36.
Namun, pelat tersebut tidak lagi melekat pada kendaraan dinas Budi Arie setelah dilantik menjadi Menteri Koperasi oleh Presiden Prabowo Subianto.
“Bukan, bukan punya saya,” ujar Budi dikutip dari Kompas.com, Jumat (9/1/2025).
Setelah Budi Arie membantah, tuduhan beralih ke Menteri Komunikasi dan Digital (Menkodigi) Meutya Hafid serta Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala BPN, Nusron Wahid.
Menkomdigi menjadi sasaran tuduhan pemilik mobil RI 36 lantaran pelat RI 36 masih digunakan oleh Menteri Komunikasi dan Digital setelah berubah nama dari Menteri Komunikasi dan Informatika.
Meski begitu, Meutya membantah tudingan tersebut.
Meutya mengatakan, mobil untuk Menteri Komunikasi dan Digital saat ini menggunakan pelat RI 22.
Nusron juga terseret polemik mobil RI 36 karena sejumlah warganet berspekulasi bahwa pelat ini dipakai Menteri Agraria dan Tata Ruang.
Sama seperti Meutya, ia membantah tuduhan warganet dan mengatakan, pelat yang digunakan oleh kementeriannya adalah RI 26.
“Pelat nomor yang kami terima dari Sekretariat Negara RI 26. Itu pun jarang saya pakai,” ujar Nusron dikutip dari Kompas.com, Jumat (10/1/2025).
Korlantas Minta Maaf dan Anggotanya Disanksi
Inilah Motif Wawan Ngamuk Bunuh Keluarga Mantan Istri di Pacitan, Berawal dari Percekcokan |
![]() |
---|
Tampang Wawan Bunuh Keluarga Mantan Istri di Pacitan Kini Jadi Buronan, Sempat Padamkan Listrik |
![]() |
---|
Sosok Budianto, Kepsek SDN 4 Pringsewu Absen 3 Bulan Disemprot Wabup Pringsewu Umi Laila |
![]() |
---|
Hotman Paris Beri Pesan Pada Razman Nasution Setelah Sidang Vonis Dirinya Ditunda Karena Sakit |
![]() |
---|
Mengenal Sosok Kompol Anggraini Putri, Namanya Terseret Dalam Isu Skandal Irjen Krishna Murti |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.