Kalender 2025

Kalender Januari 2025 Lengkap dengan Jadwal Libur Nasional dan Cuti Bersama Ada 3 Kali Tanggal Merah

Berikut rincian Kalender Januari 2025 lengkap dengan jadwal tanggal merah libur nasional dan cuti bersama yang bisa Anda gunakan sebagai referensi dal

Tribunsumsel.com
Kalender Januari 2025 Lengkap dengan Jadwal Libur Nasional dan Cuti Bersama Ada 3 Kali Tanggal Merah 

TRIBUNSUMSEL.COM - Informasi seputar kalender Januari 2025, ketahui jadwal tanggal merah libur nasional dan cuti bersama disini.

Sebentar lagi kita akan menyambut Tahun Baru 2025 dan memasuki bulan Januari.

Mengetahui jadwal libur nasional dan cuti bersama dibulan Januari jadi salah satu hal penting yang perlu dilakukan oleh masyarakat sebagai acuan saat melaksanakan aktivitas pekerjaan dan juga liburan.

Merujuk pada Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2025 telah ditetapkan bahwasanya pada bulan Januari ada 3 kali jadwal libur nasional dan 1 kali jadwal cuti bersama.

Berikut rincian Kalender Januari 2025 lengkap dengan jadwal tanggal merah libur nasional dan cuti bersama yang bisa Anda gunakan sebagai referensi dalam menentukan jadwal liburan.

Tanggal Merah Libur Nasional Januari 2025

Tanggal merah hari libur nasional Januari 2025 berjumlah 3 hari.

Tanggal merah hari libur nasional Januari 2025 diawali libur Tahun Baru 2025 Masehi.

Selanjutnya tanggal merah Hari Raya Imlek 2025.

Ditutup kemudian dengan tanggal merah Isra Miraj Nabi Muhammad SAW.

Berikut tanggal merah hari libur nasional Januari 2025 yang ditetapkan pemerintah melalui SKB 3 Menteri Tahun 2025:

  • Tahun Baru 2025 Masehi = Rabu, 1 Januari 2025
  • Isra Mikraj Nabi Muhammad SAW = Senin, 27 Januari 2025.
  • Tahun Baru Imlek 2025 atau 2576 Kongzili = Rabu, 29 Januari 2025

Libur Cuti Bersama Januari 2025

Selain tanggal merah hari libur nasional Januari 2025, pada kalender Januari 2025 juga terdapat libur cuti bersama Januari 2025.

Jadwal libur cuti bersama Januari 2025 hanya terdapat satu hari saja.

Libur cuti bersama Januari 2025 jatuh pada sehari sebelum Hari Raya Tahun Baru Imlek 2025 atau 2576 Kongzili.

Jadwal libur cuti bersama Januari 2025 bertepatan dengan tanggal 28 Januari 2025.

Berikut libur cuti bersama Januari 2025 berdasarkan SKB 3 Menteri:

  • Libur Cuti Bersama Tahun Baru Imlek 2025 atau 2576 Kongzili = Selasa, 28 Januari 2025
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved