Berita Nasional
Sosok Prof Yassierli, Calon Menteri yang Dipanggil Prabowo ke Kertanegera, Guru Besar ITB
Mengenal sosok Prof Yassierli dipanggil Presiden terpilih Prabowo Subianto yang digadang-gadang bakal menjadi menteri di kabinetnya mendatang.
Penulis: Laily Fajrianty | Editor: Moch Krisna
TRIBUNSUMSEL.COM - Mengenal sosok Prof Yassierli dipanggil Presiden terpilih Prabowo Subianto yang digadang-gadang bakal menjadi menteri di kabinetnya mendatang, pada Senin (14/10/2024).
Adapun pemanggilan dilakukan 6 hari menjelang pelantikan Prabowo dan Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka, pada 20 Oktober 2024 mendatang.
18 tokoh terlihat merapat, salah satunya Prof Yassierli
Prof. Yassierli kabarnya bakal mengisi posisi Menteri Ristek Dikti.
Lantas siapakah sosoknya ?
Prof Yassierli S.T., M.T., Ph.D merupakan guru besar di Institut Teknologi Bandung (ITB).
Saat ini Yassierli menjabat sebagai Ketua Dewan Pakar Perhimpunan Ergonomi Indonesia (PEI).
Pendidikan
Mengutip dari fti.itb.ac.id, Prof Yassierli menempuh pendidikan S1 di ITB, Bandung pada tahun 1997
S2 ITB, Bandung pada tahun 2000
S3 Virginia Polytechnic Institute and State University, Virginia – Amerika Serikat pada tahun 2005 dan mengambil gelar insinyur di ITB pada tahun 2019.
Saat ini Yassierli bekerja sebagai staf pengajar & peneliti, Fakultas Teknologi Industri ITB sejak tahun 1998.
Yassierli juga sedang menjabat sebagai Komite Manajemen Risiko MWA ITB dari tahun 2024 sampai sekarang.
18 Tokoh Dipanggil Prabowo
Sebelumnya, sejumlah tokoh itu hadir di rumah Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran, Jakarta Selatan.
Pemanggilan dilakukan 6 hari menjelang pelantikan Prabowo dan Wakil Presiden terpilih, Gibran Rakabuming Raka, pada 20 Oktober 2024 mendatang.
| Menkeu Purbaya Disindir Rocky Gerung, Disebut Sosok yang Ambisius dan Ingin Jadi Capres 2029 |
|
|---|
| Ngobrol Jaksa Agung, Menkeu Purbaya Kaget Ada Perlindungan Hukum Oknum Pajak Dulu :Saya Baru Tahu |
|
|---|
| Segini Kekayaan Muhidin Gubernur Kalsel Sindir Menkeu Purbaya Soal Dana Mengendap, Nyaris Rp 1 T |
|
|---|
| Segini Harta Kekayaan Erwin Wakil Wali Kota Bandung Diperiksa Kejari Terkait Kasus Dugaan Korupsi |
|
|---|
| Penjelasan Kejari Soal Pemeriksaan Wakil Wali Kota Bandung Erwin di Kasus Dugaan Korupsi,Masih Saksi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.