Berita Viral
VIDEO - Kisah Saputra Nendi Asal Bali Jalan Kaki ke Jakarta Penuhi Nazar Kalah Lari dari IShowSpeed
Pemuda asal Bali, Saputra Nendi tengah viral dimedia sosial jalan kaki dari Bali ke Jakarta usai kalah balap lari lawan IShowSpeed.
Penulis: Laily Fajrianty | Editor: Kharisma Tri Saputra
TRIBUNSUMSEL.COM - Pemuda asal Bali, Saputra Nendi tengah viral dimedia sosial jalan kaki dari Bali ke Jakarta usai kalah balap lari lawan IShowSpeed.
Adapun adu balap lari antara Saputra Nendi dan IShowSpeed dilaksanakan ketika IShowSpeed mengunjungi Ubud, Bali, pada Jumat (20/9/2024).
Saat itu Saputra Nendi membawa spanduk tantangan untuk IShowSpeed.
Dalam spanduk yang dibawa, Saputra Nendi menuliskan kalimat yang menyatakan dirinya akan berjalan kaki ke Jakarta jika kalah lari dengan IShowSpeed.
Baca juga: Komika Mamat Alkatiri Jadi Trending Usai Di-DM IShowSpeed Youtuber As : Terlalu Tiba-tiba
Namun dalam pertandingan itu, IShowSpeed akhirnya memenangkan balap lari tersebut.
Sebagai konsekuensinya, Saputra Nendi pun akhirnya menepati janji untuk berjalan kaki dari Bali ke Jakarta.
Lewat akun TikTok miliknya @bangnendi_15, sudah hari kelima berjalan kaki, Saputra Nendi diketahui sudah sampai di Banyuwangi, Jawa Timur.
Nendi diketahui sempat menjuarai kompetisi liga 3 Asprov PSSI Bali 2023.
Baca berita lainnya di Google News
Ikuti dan Bergabung di Saluran Whatsapp Tribunsumsel.com
| 7 Fakta Arjuna Tamaraya Dikeroyok Hingga Tewas di Masjid Agung Sibolga, Pelaku Curi Uang Rp10 Ribu |
|
|---|
| Percakapan Terakhir Arjuna Tamaraya Sebelum Tewas Dikeroyok 5 Pelaku di Masjid Agung Sibolga |
|
|---|
| Penyebab Arjuna Dikeroyok Hingga Tewas di Masjid Sibolga, Keluarga Sebut Sudah Minta Izin Istirahat |
|
|---|
| Kronologi Arjuna Tamaraya Tewas Dikeroyok di Masjid Agung Sibolga, Tubuh Diseret Turun Tangga |
|
|---|
| Tampang Pelaku Pengeroyokan Arjuna Tamaraya Tewas di Masjid Agung Sibolga, Ditangkap Hendak Kabur |
|
|---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.