Berita Selebriti
Reaksi Lady Nayoan Setelah Rendy Kjaernett Timpa Tato Wajah Mirip Syahnaz Sadiqah Demi Bisa Rujuk
Lady Nayoan bereaksi dengan kabar Rendy Kjaernett menghapus tato wajah mirip Syahnaz di punggungya.Tato tersebut dihapus dengan menimpa tato lainnya
TRIBUNSUMSEL.COM -- Lady Nayoan bereaksi dengan kabar Rendy Kjaernett menghapus tato wajah mirip Syahnaz di punggungya.
Tato tersebut dihapus dengan menimpa tato lainnya sebagai bentuk penyesalan Rendy Kjarnett ke istri agar bisa rujuk.
Melansir dari Kompas.com, Senin (24/7/2023) Lady Nayoan melalui kuasa hukumnya Ezra Simanjuntak memberikan komentar.
“Itu bukan syarat membujuk soal hapus tato karena itu lazim dan wajar harus dilakukan Pak Rendy,” kata Ezra di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Senin (24/7/2023).
“Ya enggak mungkin kan kalau tato itu tetap ada ya,” ujar Ezra menambahkan.
Sebagai informasi, Rendy Kjaernett menimpa tatonya setelah menyelesaikan sidang perdana di Pengadilan Negeri (PN) Bekasi, Jawa Barat pada 18 Juli 2023 lalu.
Rendy Kjaernett memercayakan proses tersebut tersebut kepada seniman tato Hendric Shinigami.
Sebelumnya Rendy mengatakan dia menimpa tato itu untuk membuktikan keseriusannya kembali dengan Lady Nayoan.
“Yang pasti secepatnya sebelum terlambat buat saya, ngomong ke Lady kalau saya serius mau bertanggung jawab,” ucap Rendy.
Saat ini rumah tangga Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan tengah berada di ujung tanduk.
Lady Nayoan menggugat cerai karena dugaan perselingkuhan Rendy Kjaernett dengan Syahnaz Sadiqah pada 10 Juli 2023.
Sidang perdana perceraian mereka sudah digelar dengan agenda mediasi dan akan kembali digelar pada 2 Agustus 2023 mendatang.
Lady Nayoan Kekeh Cerai
Sebelumnya, usai jalani sidang perdana di Pengadilan Negeri (PN) Bekasi, Lady Nayoan putuskan tetap ingin bercerai.
Alhasil, sidang beragendakan mediasi antara Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan berakhir gagal.
| Artis Erika Carlina Berencana Menikah dengan Dj Bravy Tahun Depan, Minta Doa dari Publik |
|
|---|
| Begini Sikap Erika Carlina Saat Akhirnya Bertemu DJ Panda di Polda Metro Jaya |
|
|---|
| Sosok Muzakki Ramdhan Jadi Pemeran David Ozora Korban Penganiayaan Mario Dandy di Film Ozora |
|
|---|
| Alasan Maia Estianty Tak Bocorkan Tanggal Pernikahan El Rumi dan Syifa Hadju, Singgung Penyakit Ain |
|
|---|
| Sepakat Cerai Baik-baik, Pihak Erin Bantah Damai dengan Andre Taulany Gegara Gugatan Bocor |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.