Berita Viral

Viral Kisah Brigpol Nova Polisi di Bengkulu Gagalkan Aksi Begal di Jalanan, Tak Sengaja Melintas

Pada akhir video tampak pelaku begal berhasil diamankan berkat kerja sama polisi dan warga sekitar.

Editor: Weni Wahyuny
Dokumentasi Brigpol Nova/IG @memomedsos
Brigpol Nova Andrian Saputra (kiri) dan Aksinya dalam menggalkan Pelaku Begal di Jalan lintas Curup-Linggau (kanan). Sosok Brigadir Polisi Nova Andrian Saputra polisi viral yang mengagalkan aksi begal di jalan lintas Curup-Linggau, pada Kamis (29/6/2023). 

TRIBUNSUMSEL.COM - Kisah seorang polisi di Bengkulu bernama Brigpol Nova Andrian Saputra viral di media sosial setelah berhasil menggagalkan aksi begal.

Peristiwa itu terjadi di jalan lintas Curup-Linggau, Rejang Lebong tepatnya di Desa Simpang Beliti, Kecamatan Binduriang, Rejang Lebong, Bengkulu.

Dari video yang beredar di akun Instagram @memomedsos terlihat adanya 3 pria terlibat keributan di pinggir jalan.

Pria berbaju merah dalam video merupakan pelaku pembegalan.

Baca juga: Mayat Depan Ruko Jalan Segaran Palembang, Polisi Dalami Kasus Pembunuhan, Periksa CCTV

Sementara pria berbaju biru adalah korbannya dan berbaju putih seorang anggota kepolisian.

Polisi tersebut berusaha menggagalkan aksi begal dengan menolong korban.

Pada akhir video tampak pelaku begal berhasil diamankan berkat kerja sama polisi dan warga sekitar.

Hingga hari Sabtu (1/7/2023), video polisi gagalkan aksi pembegalan sudah ditonton lebih dari 6 ribu kali.

Ratusan warganet ikut meramaikan dengan beragam komentarnya.

Kronologi kejadian

Kapolsek Padang Ulak Tanding (PUT) Iptu Hengky Noprianto membeberkan kronologi kejadian.

Semua bermula saat korban Dimas Endi Saputra Bin Nasib (21) warga Simpang Suban Air Panas hendak menuju ke Desa Air Apo pada Kamis (29/6/2023). sekitar jam 08.00 WIB.

Kemudian di Desa Simpang Beliti Kecamatan Binduriang Kabupaten Rejang Lebong, korban didekati 2 orang tidak dikenal.

Pelaku sempat meminta korban berhenti, lalu pelaku langsung mencabut kontak motor korban.

"Pelaku meminta handphone dengan motor kemudian pelaku mengancam korban untuk melukainya. Korban memberikan kendaraannya, namun korban langsung berkelahi dengan pelaku," kata kapolsek.

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved