Arti Kata Bahasa Arab
Arti Wallahualam Bissawab, Diucapkan Saat Kita tidak Tahu atau tidak Yakin, Allah Maha Benar
Maksud ungkapan wallahu a'lam di akhir tulisan adalah pengakuan keterbatasan ilmu-pengetahuan seseorang,sekaligus pernyataan bahwa Allah SWT Maha Tahu
Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
TRIBUNSUMSEL.COM -- Arti Wallahualam Bissawab, Diucapkan Saat Kita tidak Tahu atau tidak Yakin, Allah Maha Benar
Wallahualam bishawabi merupakan kata berasal dari bahasa Arab, terdiri dari dua kata wallahualam dan bishawabi.
Secara bahasa arti Wallahu a’lam ( والله أعلمُ) adalah “Dan Allah lebih tahu” atau “Dan Allah Yang Maha Mengetahui”.
Kalimat Wallahualam sering ditambah dengan bish-shawabi, menjadi Wallahualam bissawab.
Arti Wallahu a’lam bish-shawabi adalah Dan Allah Mahatahu yang benar/yang sebenarnya.
Shawabi = benar/kebenaran.
Maksud ungkapan wallahu a'lam di akhir tulisan adalah pengakuan keterbatasan ilmu-pengetahuan seseorang, sekaligus pernyataan bahwa Allah SWT saja yang paling tahu, Maha Tahu, atau pemilik segala pengetahuan.
Itu juga merupakan sebuah kesadaran bahwa semua penjelasan yang diberikan manusia hanyalah upaya mendekati kebenaran. Sebab, hanya Allah SWT yang Maha Mengetahui segalanya.
Dalam kita Shahih Bukhari, ada hadits yang menunjukkan bahwa Rasulullah SAW mengajarkan agar umat muslim mengucapkan wallahualam jika merasa tidak tahu akan sesuatu.
Abdullah bin Mas’ud RA berkata:
يَا أَيُّهَا النَّاسُ، مَنْ عَلِمَ شَيْئًا فَلْيَقُلْ بِهِ، وَمَنْ لَمْ يَعْلَمْ فَلْيَقُلِ اللَّهُ أَعْلَمُ، فَإِنَّ مِنَ العِلْمِ أَنْ يَقُولَ لِمَا لاَ يَعْلَمُ اللَّهُ أَعْلَمُ، قَالَ اللَّهُ عَزَّ وَجَلَّ لِنَبِيِّهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ: {قُلْ مَا أَسْأَلُكُمْ عَلَيْهِ مِنْ أَجْرٍ وَمَا أَنَا مِنَ المُتَكَلِّفِينَ}
Artinya: “Wahai sekalian manusia, siapa yang mengetahui tentang sesuatu, sampaikanlah. Dan jika tak tahu, ucapkanlah, ‘Allahu a’lam’ (Allah Mahatahu). Karena, sungguh, termasuk bagian dari ilmu, jika engkau mengucapkan terhadap sesuatu yang tidak kau ketahui dengan ucapan: ‘Allahu a’lam’.
Allah berfirman kepada Nabi-Nya: ‘Katakanlah (hai Rasul): ‘Aku tidak meminta upah sedikit pun pada kalian atas dakwahku dan bukanlah Aku termasuk orang-orang yang mengada-adakan,” (QS Shad: 86) (HR Bukhari).
Ini menjadi landasan bahwa menutup atau mengatakan wallahualam saat menyampaikan pendapat atau setelah menyelesaikan pembahasan tertentu sangat dianjurkan oleh para ulama.
Ini dimaksudkan agar seseorang tetap menjaga adab kepada Allah SWT, bahwa setiap ilmu yang disampaikan kepada orang lain tidak lain hanya berupa pemberian ilmu dari Allah, dan Allah yang sangat mengetahui mengenai kebenaran ilmu tersebut.
Itulah arti Wallahualam Bissawab, Diucapkan Saat Kita tidak Tahu atau tidak Yakin, Allah Maha Benar.
Baca juga: Arti Kalimat Niat Lillahi Taala, Maksud dan Tujuan Mengucapkannya Dilengkapi dengan Dalil
Baca juga: Arti Alhamdulillahirabbil Alamin Wabihi Nasta inu Ala, Doa Mohon Pertolongan Urusan Dunia dan Agama
Arti Kalimat Wallahu Alam Bis Showab
Arti Wallahu Alam Bis Showab
Kapan Waktu Mengucapkan Wallahu Alam Bishawab
Pengertian Wallahu Alam Bishawab
Arti Wallahu Alam Bishawab
wallahualam artinya
wallahualam bissawab
allah maha benar dengan segala firmannya
Arti Abasa Watawalla, Asbabun Nuzul Surat Abasa, Lengkap Bacaan Surat Tulisan Arab dan Arti |
![]() |
---|
Pengertian Asbabun Nuzul, Jenis-jenis Riwayat, Manfaat dan Contoh, Sebab-sebab Turunnya Ayat Alquran |
![]() |
---|
Arti Man Salla Alayya Yaumal Jumati Tamanina Marratan Ghufrat Dalil Keutamaan Sholawat di Hari Jumat |
![]() |
---|
Arti Idza Khutimal Quranu Nazalatir Rahmah, Berikut Kumpulan Hadits Keutamaan Mengkhatamkan Alquran |
![]() |
---|
Khotmil Quran atau Khotmul Quran, Pengertian,Makna dan Tujuan Dilaksanakan dalam Pendidikan Islam |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.