Arti Kata Bahasa Arab
Arti Mukjizat Adalah, Lengkap dengan Kisah Singkat Para Nabi dan Rasul yang Mendapat Kejadian Ajaib
Mukjizat biasanya berisi tentang penunjukan hal-hal yang sedang menjadi topik atau fenomena pada zaman diturunkannya mukjizat tersebut.
Penulis: Lisma Noviani | Editor: Lisma Noviani
TRIBUNSUMSEL.COM -- Arti Mukjizat Adalah, Lengkap dengan Kisah Singkat Para Nabi dan Rasul yang Mendapat Kejadian Ajaib
Kata mukjizat identik dengan keistimewaan rasul dan nabi yang mendapat rahmat keajaiban di tengah perjuangan dan ujian menyampaikan tentang ketauhidan.
Mukjizat dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, dan dalam pengertian akidah Islam sebagaimana yang dikutip oleh Prof M Quraish Shihab," Kejadian ajaib yang sukar dijangkau oleh kemampuan akal manusia".
Dalam aqidah Islam mukjizat dimaknakan sebagai suatu peristiwa yang terjadi di luar kebiasaan yang digunakan untuk mendukung kebenaran kenabian seorang nabi dan/atau kerasulan seorang rasul.
Dalam beberapa kisah nabi seperti Nabi Musa AS, Nabi Isa AS hingga Nabi Muhammad SAW, dalam menyampaikan ajarannya sering kali mendapatkan pertentangan dari masyarakatnya.
Misalnya, ajarannya dianggap obrolan bohong (dusta), bahkan sering kali dianggap sebagai tipu daya (sihir).
Oleh karenanya, untuk membuktikan kebenaran kenabian dan kerasulan tersebut sekaligus untuk melemahkan tuduhan para penentangnya maka para nabi dan rasul diberi kelebihan oleh Allah berupa peristiwa besar yang luar biasa yang disebut dengan mukjizat.
Mukjizat biasanya berisi tentang penunjukan hal-hal yang sedang menjadi topik atau fenomena pada zaman diturunkannya mukjizat tersebut.
Misalnya pada zaman Musa, fenomena yang sedang terjadi adalah ilmu sihir maka dengan mukjizat tongkat Musa bisa berubah menjadi ular dan mengalahkan ilmu sihir orang lain yang ada di sekitarnya.
Juga pada zaman Isa, fenomena yang sedang berkembang adalah ilmu kedokteran dan pengobatan, maka pada saat itu mukjizat Isa adalah bisa menghidupkan orang yang sudah meninggal yang merupakan puncak dari ilmu pengobatan.
Demikian juga pada zaman Nabi Muhammad, fenomena yang sedang berkembang adalah ilmu sastra. Maka di saat itulah diturunkan Alquran sebagai mukjizat Nabi Muhammad SAW.
Nabi yang pada saat itu tidak bisa membaca dan menulis tetapi bisa menunjukkan Alquran yang diyakini oleh umat Muslim, memiliki nilai sastra tinggi, tidak hanya dari cara pemilihan kata-kata tetapi juga kedalaman makna yang terkandung di dalamnya sehingga Alqurann dapat terus digunakan sebagai rujukan hukum yang tertinggi sejak zaman masa hidup nabi sampai nanti di akhir zaman.
Beberapa contoh mukjizat para nabi dan rasul:
- Nabi Nuh membuat bahtera di padang pasir, ketika Tuhan hendak menenggelamkan kaumnya.
- Nabi Shaleh berupa unta betina yang tidak boleh disembelih, sebagai hujjah atas kaumnya.
- Nabi Ibrahim tidak hangus dibakar, karena api yang membakarnya berubah menjadi dingin.
- Nabi Daud memiliki suara merdu sehingga makhluk lain pun ikut bertasbih bersamanya, sanggup berbicara dengan burung, dan berhasil mengalahkan Jalut seorang prajurit raksasa dari negeri Filistin, sanggup melunakkan besi dengan tangan kosong.
- Nabi Yusuf memiliki ketampanan luar biasa dan mampu mentakwilkan mimpi-mimpi.
- Nabi Yunus bisa hidup di dalam perut ikan nun selama tiga hari.
- Nabi Sulaiman sanggup berbicara dalam bahasa hewan, menguasai bangsa jin, mampu menundukkan angin, memiliki permadani yang terbuat dari sutera hijau dengan benang emas dengan ukuran 60 mil panjang dan 60 mil lebar.
Itulah arti Mukjizat adalah, lengkap dengan kisah singkat para nabi dan rasul yang mendapat kejadian ajaib.
Baca juga: Arti Qanaah Adalah, Sifat Terpuji dalam Islam Berikut Dalil dan Contoh-contoh Sikap Qanaah
Baca juga: Kisah Nabi Nuh, Mukjizat Membuat Kapal Besar Selamatkan Pengikutnya dan Binasanya Kaum yang Ingkar
arti mukjizat adalah
mukjizat dalam tinjauan aqidah islam
mukjizat nabi muhammad
mukjizat nabi dan rasul
mukjizat nabi nuh
5 Nama Rasul Ulul Azmi dan Mukjizatnya
Arti Bahasa Arab
Tribunsumsel.com
Tribunnews.com
Arti Allahumma Arinal Haqqa Haqqan Warzuqnat Tibaanhu, Bacaan Doa untuk Ditunjukkan Kebenaran |
![]() |
---|
Arti Samina Wa Athona, Bacaan dalam Surat Al Maidah Ayat 7 Ajakan untuk Patuh Tunduk kepada Allah |
![]() |
---|
Arti Bacaan Astaghfirullah Robbal Baroya Astaghfirullah Minal Khotoya, Lirik dan Manfaatnya |
![]() |
---|
Arti Robbana Taqabba Minna Innaka Antas Samiul Alim, Bacaan Doa Nabi Ibrahim Mohon Diterima Amalan |
![]() |
---|
Arti Tholaal Badru Alaina, Bacaan Shalawat, Banyak Dipakai Saat Syukuran Aqiqah, Lengkap Lirik Arab |
![]() |
---|