Berita Selebriti

Sosok Brigjen Pol (Purn) Hendro Gunawan Ngaku Jenderal Termiskin di Indonesia, Harta 'Dirampok'

Inilah sosok Brigjen Pol (Purn) Muhammad Hendro Gunawan ini jadi sorotan dijuluki Jenderal termiskin se-Indonesia.

Penulis: Laily Fajrianty | Editor: Weni Wahyuny
Youtube/Uya Kuya TV
Sosok Brigjen Pol (Purn) Muhammad Hendro Gunawan ini jadi sorotan 

TRIBUNSUMSEL.COM - Inilah sosok Brigjen Pol (Purn) Muhammad Hendro Gunawan disebut Jenderal termiskin se-Indonesia.

Baru-baru ini Brigjen Pol (Purn) Muhammad Hendro Gunawan yang diundang dalam podcast Uya Kuya, ia menceritakan kisah pilu hingga disebut Jenderal termiskin di Indonesia.

Dalam tayang Youtube Uya Kuya, Brigjen Pol (Purn) Hendro Gunawan mengungkapkan kehidupannya berubah 180 derajat setelah mengangkat seorang anak.

Tak hanya itu, bahkan semua hartanya diakuinya dihabisi oleh anak angkatnya bersama menantunya.

Juga ada dugaan campur tangan mantan istrinya.

Diakui Brigjen Hendro bahwa ia memiliki empat belas rumah hingga empat belas kendaraan mobil namun semua harta habis dikuasai oleh anak angkatnya bersama menantunya.

Baca juga: Heboh Guyonan Pinkan Mambo Tunggu Raffi Ahmad Cerai dari Nagita Slavina Banjir Hujatan : Keterlaluan

Hendro Gunawan pun menjelaskan kronologi dirinya mengangkat seorang anak ketika dari pernikahan pertamanya.

Pernikahanya dengan istri pertamannya belum dikaruniai buah hati telah berjalan dua tahun, hingga membuatnya memutuskan untuk mengadopsi seorang anak perempuan.

Brigjen Pol (Purn) Hendro Gunawan, Jenderal termiskin Indonesia mengungkapkan kehidupannya berubah 180 derajat setelah mengangkat seorang anak.
Brigjen Pol (Purn) Hendro Gunawan, Jenderal termiskin Indonesia mengungkapkan kehidupannya berubah 180 derajat setelah mengangkat seorang anak. (youtube Uya Kuya TV)

Seperti diketahui, Brigjen Pol Hendro menikah pada tahun 1986.

Ia mengaku telah membesarkan kedua anak angkatnya hingga mendapatkan kebutuhan yang tercukupi.

Bahkan anak angkat pertamanya menjadi lulusan pendidikan S2.

Setelah menginjak dewasa, anak pertamanya bernama Hesti tersebut berontak lantaran merasa tak terima mengetahui statusnya sebagai anak pungut.

Baca juga: Pernyataan Rizky Billar Disebut Bangkrut hingga Terlilit Utang Usai Tersandung KDRT : Insya Allah

Kini Hendro Gunawan menyayangkan perbuatan anak angkat yang telah dibesarkannya namun seenaknya mengambil semua harta kekayaannya.

Bahkan lebih kejamnya, anak angkat dan menantunya itu mendoakan sang ayah akan meninggal ditahun 2020 setelah gagal meributkan harta.

Kini semua harta kekayaan milik Brigjen Hendro telah dibalik nama oleh anak menantunya yang membuatnya jatuh miskin.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved