Berita Selebriti
Frans Faisal Dituduh Fuji Gantung Cinta Marissya Icha, Sebut Cewek Nggak Suka Digantungin
Frans Faisal dikabarkan tengah dekat dengan Nathalie Holscher janda Sule.Kedekatan itu memicu reaksi publik yang mendoakan keduanya bisa berjodoh.
Penulis: M Fadli Dian Nugraha | Editor: Moch Krisna
TRIBUNSUMSEL.COM -- Frans Faisal dikabarkan tengah dekat dengan Nathalie Holscher janda Sule.
Kedekatan itu memicu reaksi publik yang mendoakan keduanya bisa berjodoh.
Sayangnya, Frans Faisal sempat dekat lebih dulu dengan Marissya Icha.
Dimana kini Frans Faisal tak lagi terlihat bersama dengan Marissya Icha imbas ada Nathalie Holscher
Bak digantung, Hal inilah yang membuat Fuji coba mengintrograsi Frans Faisal sang kakak.
Baca juga: Nursyah Ogah Sebut Anak Arie Kriting Cucu, Ibunda Indah Permatasari Sebut Menantu Pemicu Masalah
Melansir dari Viral6, Selasa (6/9/2022) Frans Faisal berkilah soal dirinya kini jarang berkomunikasi dengan Marissya Icha.
"Kalau ma Icha sekarang agak lama, baleslah karena lagi ke amerika," ujar Frans Faisal.
Mendengar jawaban sang kakak, Fuji lantas menskakmat Frans dengan menyebut wanita tak suka digantungin.
"Cewek nggak suka digantungin," ujar Fuji.
Baca juga: Puluhan Pekerja Perusahaan Batubara Diduga Keracunan di Muratara, Dinkes Tetapkan KLB
Aksi Fuji tersebut lantas mendapatkan komentar yag beragam dari warganet.
"Icha, lebih muda cuma beda 1thn, lagian udh lebih lma sma icha dibanding mba natalie," tulis instagram elstmr.
"Lebih suka dua2nya tapi bwt konten saja...Krn 22nya lucu colab SM da frans...klu bwt konten okelah ya...tapi da Frans bagus cari yg gadis saja Krn msh muda n punya masa depan sendiri dg pilihan hati sendiri yg gadis, cantik n Sholehah msh banyak lho," tulis instagram novrikasari1962.
"frans tambah gsnteng pake kacamata," tulis instagram mi.nerva697.
"ga dua duanya. orang udh gede bisa nyari sendiri yg sesuai sama pilihan hatinya. ga usah dengerin kata orang," tulis instagram lestianasa.
"Uti lebih condong ke icha sih. Secara icha udah teruji sayangnya ke keluarga uti," tulis instagram speakup_aja.
Frans Faisal Respon Soal Nathalie Holscher
Sebelumnyam, Frans Faisal menanggapi terkait dirinya yang dijodoh-jodohkan dengan Nathalie Holscher.
Pasalnya kedekatan Nathalie Holscher dan Frans Faisal disorot setelah terlibat dalam konten.
Bahkan kedekatan keduanya santer disorot setelah pertemuannya Frans Faisal dengan baby Adzam.
Meski baru pertama kali bertemu, baby Adzam, putra Nathalie Holscher itu nyaman di pangkuan Frans Faisal.
Karena momen tersebut, kakak Fuji tersebut dinilai cocok jadi figur ayah hingga dijodohkan dengan Nathalie Holscher.
Baca juga: Sosok H Aidil Rusman Plh Sekda Musi Rawas, Ditunjuk Langsung Bupati Ratna Machmud
Menanggapi hal tersebut Frans Faisal angkat bicara, mengatakan bahwa dirinya dan Nathalie Holscher hanya berteman saja.
Padahal sebelumnya, Frans Faisal mengaku tak menutup kemungkinan untuk lebih dekat dengan Nathalie.
"Itu bisa kalian lihat sendiri, kita cuma temanan doang," kata Frans. Dilansir youtube Seleb Oncam News, Senin (5/9/2022).
Frans Faisal kini seolah menjaga jarak dan menyinggung soal masa iddah janda Sule ini.
Frans mengatakan bahwa dirinya belum bisa terlalu dekat dengan Nathalie lantaran masih dalam masa iddah.
“Nathalie juga lagi masa iddah-nya,” terangnya.
Lebih lanjut, Frans mengatakan bahwa Nathalie saat masih dalam masa trauma menjalin rumah tangga.
"Karena juga masih dalam trauma juga," tuturnya.
Ia menegaskan bahwa hubungannya dengan Nathalie hanya sebatas teman saja.
"Dan si Nathalie masih berteman dengan aku kok, kayak biasa aja kita kan cuma konten aja kayak biasa aja." pungkasnya.
(*)
Baca berita lainnya di Google News.
