Rektor UNILA Terkena OTT KPK
Sosok Prof Dr Karomani MSi Rektor Universitas Lampung, Harta Kekayaannya Tembus Rp 2,2 Miliar
Sosok Prof Dr Karomani MSI Rektor Universitas Lampung (Unila).Pria yang sapa diakrab Prof Karomani lahir Pandeglang 30 desember 1961
Penulis: Thalia Amanda Putri | Editor: Moch Krisna
TRIBUNSUMSEL.COM -- Sosok Prof Dr Karomani MSI Rektor Universitas Lampung (Unila).
Pria yang sapa diakrab Prof Karomani lahir Pandeglang 30 desember 1961
Prof Karomani memiliki dua orang anak bernama Nisa Karami dan M Thaha Husein Haikal.
Baca juga: Profil Pamela Safitri Pedangdut Asuransikan Payudara, Dipanggil Pamela Anderson Waktu di Sekolah
Sedangkan istrinya bernama Enung Juhartini seorang PNS
Mengenai pendidikan, Prof Karomani diketahui menyelesaikan S1 di Ikip Bandung
lalu S2 ilmu sosial di Unpad, dan S3 ilmu komunikasi di Unpad.
Baca juga: Profil Achmad Hermanto Dardak Mertua Arumi Bachsin Meninggal Dunia Kecelakaan, Mantan Wamen PUPR
Prof Dr Karomani sebelum menjawab sebagai rektor, ternyata lebih dulu jadi wakil rektor.
Jabatan wakil rektor diemban selama lebih kurang 4 tahun lamanya.
Prof Dr Karomani terpilih jadi rektor Unila pada tahun 2019 lalu.
Melansir dari berbagai sumber, kala itu Prof Dr Karomani mengalahkan dua pesaingnya dalam pemilihan yang dilakukan Senat Unila (persentase 65 persen suara) dan Kemenriktek Dikti (35 persen suara).
Prof. Dr. Karomani meraup dukungan 44 suara (61,11 persen) Prof. Dr. Bujang Rahman, 22 suara (30,56 persen), dan Prof Muhammad Kamal meraih enam suara (8,33 persen).
Baca juga: Rekam Jejak Irjen Nico Afinta Kapolda Jatim Senior Ferdy Sambo di Akpol, Tangkap Mas Bechi
Terpilihnya Prof. Karomani sebagai Rektor Unila selain menghapus dominasi Fakultas Pertanian Unila sebagai rektor, juga menandai munculnya “wong Jaseng” (Jawa Serang) sebagai orang nomor satu di Unila.
Berdasarkan laporan LHKPN, kelayaan per desember 2019 silam tercaat sebesar Rp 2.266.184.609 Miliar
Dikabarkan Tertangkap OTT KPK
Melansir dari Tribunnews,com, Sabtu (20/8/2022) Tim penindakan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Bandung dan Lampung.
Salah satu pihak yang terjaring OTT adalah Rektor Universitas Lampung (Unila) Prof Dr Karomani M.Si.
"Menindaklanjuti laporan masyarakat, benar, tim KPK tadi malam dini hari, berhasil lakukan tangkap tangan di Bandung dan Lampung," kata Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya, Sabtu (20/8/2022).
"Pihak yang ditangkap di antaranya rektor sebuah perguruan tinggi negeri di Lampung," ujarnya.
KPK belum menjelaskan siapa saja yang diamankan dalam OTT tersebut, termasuk perkara yang diduga terjadi.
Ali mengatakan para pihak yang terjaring OTT sudah berada di Gedung Merah Putih KPK Jakarta untuk dilakukan pemeriksaan.
"Saat ini para pihak sudah berada di kantor KPK Jakarta. Saat ini tim KPK masih menggali keterangan dan klarifikasi terhadap pihak-pihak yang ditangkap. Perkembangannya akan segera disampaikan," katanya.
Sesuai dengan Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status dari para pihak yang ditangkap tersebut.
(*)
Baca berita lainnya di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/Sosok-Prof-Dr-Karomani-MSi-Rektor-Universitas-Lampung.jpg)