Berita Selebriti
Atalia Praratya Berurai Air Mata, Sedih Lihat KK Terbaru Tanpa Adanya Nama Eril: Kenapa Dihilangin
Atalia Praratya kini kembali berurai air mata setelah mengungkapkan kesedihannya saat liat KK terbaru tanpa adanya nama mendiang sang putra, Eril.
Penulis: Thalia Amanda Putri | Editor: Moch Krisna
Laporan Wartawan Tribunsumsel.com, Thalia Amanda Putri
TRIBUNSUMSEL.COM - Atalia Praratya kini kembali berurai air mata setelah mengungkapkan kesedihannya saat liat KK terbaru tanpa adanya nama mendiang sang putra, Eril.
Baca juga: Cinta Setelah Cinta Hari Ini 7 Juli 2022, Ayu Gagal Pisahkan Niko & Starla, Pelet Ayu Nyasar ke Beno
Diketahui jika Atalia Praratya tak kuasa menahan tangis setelah nama Eril dihilangkan di KK terbarunya lantaran kebijakan administratif setelah wafatnya sang putra.
Saat itu Atalia mengaku jika dirinya da Ridwan Kamil mengurus surat kematian Eril, namun petugas justru meminta KK untuk diperbarui dengan menghilangkan nama putra sulung mereka hingga dirinya berurai air mata sedih.
Dilansir dari akun instagram @lambegosiip mengunggah momen ketika Atalia Praratya yang menangis pilu ceritakan betapa sedihnya Ia saat liat KK terbaru tanpa adanya nama Eril yang sudah dihapuskan, Kamis (7/7/2022).
Meskipun Atalia Praratya dan Ridwan Kamil menyatakan ikhlas dan ridho atas meninggalnya anak sulung mereka yakni Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril, kesedihan kembali dirasakan saat mengungkapkan segala perasaan tentang sang putra sulumg.
Dalam kesempatan itu, Atalia Praratya yang sebelumnya mencoba tegar akhirnya tak dapat membendung air matanya saat akhirnya menceritakan momen ketika nama Eril di KK harus dihapus untuk diperbarui.
"Jadi waktu kita mengurus surat kematian Eril, kan dapat akta tuh," kenang Atalia.
Baca juga: VIRAL Afgan Ghosting Rossa, Imbas Sang Penyanyi Dikabarkan Segera Menikah, IG Teh Oca Diserbu
"Pada waktu dapat akta itu saya, 'Oh iya terima kasih pak', gitu kan," ungkap Atalia mengenang momen dirinya mengurus kartu keluarga (KK) seusai meninggalnya Eril.
"Terus tiba-tiba,'Ini Bu sekalian kartu keluarganya', di situ saya nangis karena nama Eril udah ga ada disity," ujar Atalia menceritakan percakapannya dengan petugas pengurus KK.
Atalia sontak menangis saat itu lantaran nama Eril sudah tak lagi tercatat di KK.
Ia bahkan sempat meminta sang petugas pengurus KK agar tidak menghapus nama Eril.
"Jadi saya bilang, 'Bapak kenapa dihilangin? Sudah biarin aja', gitu," jelas Atalia.
"Enggak bisa Bu, ini administratif," ucap Atalia mengutip perkataan sang petugas pada saat itu.
Baca juga: Profil Chelsea Islan, Pemeran Tira Sosok Mahasiswi Ahli Bela Diri di Film Sri Asih
Atas momen pilu tersebut, sejumlah netizen ikut memberikan komentar.
Tak sedikit yang ikut merasakan sedih mendalam atas perasaan Atalia Praratya yang kehilangan Eril.
"Sekuat apapun Ibu Cinta buat terlihat tegar tetap sama hati ga bisa di bohongi".
"Saya tau perasaan bu cinta, sesak dada melihat nama anak kita ga ada di kk lagi,benar2 bisa mengerti keadaan bu cinta".
"Sabar ya buu".
"Masya Allah lembutnya tutur katanya bu atalia.."
"Ikut nangis karna bisa rasain kehilangan org yg disayang itu gimana rasanya".
"Yaa Allah bu cinta yang sabar ya bu" ungkap beberapa netizen.
Baca juga: Profil Pevita Pearce Pemeran Utama Film Sri Asih, Sudah Main Film Sejak Usia 14 Tahun
Baca juga berita lainnya di Google News
