Berita Selebriti

Akui Gilang Widya Bukan Temannya, Nikita Mirzani Kuliti Aib Juragan 99, Fitri Salhuteru Berkomentar

Nyinyiran Nikita Mirzani ke Gilang Widya Juraga 99 makin memanas di media sosial.Terbaru, Nikita Mirzani menyoroti foto Gilang Widya yang memamerkan

Editor: Moch Krisna
IG juragan99
Kini beredar foto Nikita Mirzani yang dulu pernah duduk bersama Juragan 99 serta Shandy Purnamasari di acara launching, Sabtu(26/3/2022). 

TRIBUNSUMSEL.COM -- Nyinyiran Nikita Mirzani ke Gilang Widya Juraga 99 makin memanas di media sosial.

Terbaru, Nikita Mirzani menyoroti foto Gilang Widya yang memamerkan sudah bayar pajak.

Diposting pada Minggu (26/3/2022), Nikita Mirzani menyindir Gilang Widya sebagai sosok juragan halu.

"Teruntuk juragan halu, ga usah pamer foto dikantor pajak, ternyata cuma numpang foto doang biar dikira udah bayar pajak dll Ahahaha, mau pakek cara apalagi loe hah," tantang Nikita Mirzani.

Lebih jauh Nikita Mirzani menyebut apa yang dilakukan si juragan hanya bisa mengelabui para pengikutnya saja.

"Para pengikut lo yang bloon plus reseller lo, tapi masih banyak diluar sana yang cerdas termasuk gue." tegasnya.

Bak kembali menantang, Nikita Mirzani menunggu apa yang akan dilakukan sang juragan kedepannya.

Nikita Mirzani untuk kesekian kalinya melakukan sindiran ke Juragan99,Nikita mirzani meminta penjelasan mengenai harta lain dari Juragan99, Kamis(24/3/2022).
Nikita Mirzani untuk kesekian kalinya melakukan sindiran ke Juragan99,Nikita mirzani meminta penjelasan mengenai harta lain dari Juragan99, Kamis(24/3/2022). (IG Insta_julid)

"Coba kira2 mau bikin apalagi. Semua yang gue suruh Dilakuin tapi bohong semua demi kebutuhan sosial media. Ngakak, Ga Sekalian loe ikut gank sampah sana jadi new commers," ucapnya

Nikita Mirzani mengatakan seyogyanya sang juragan seharusnya meminta maaf dan mengakui kesalahan.

"Rendah hati dan tidak sombong. Minta maaf ga Akan buat elo jadi gembel lgi kaya dl kok.

Belajar lah buat jujur untuk diri sendiri. Baru bisa jujur ke masyarakat yang banyak tertipu karena ulah elo dan istri loe. Apalagi Di pertontonkan Di sosial media, YouTube dan Di beberapa konten YouTube tmn2 Artis," tegasnya.

Nikita Mirzani tak mengakui jika keduanya adalah temannya.

"Dah lah Juragan Halu dan istri nya. Ga ush ngarang2 cerita kemana2 lo yah. Ingat lo bukan tmn gue, gue jg najong kenal sama elo. Ga ush blng ngasih gw ini itu. Udh Gilda loe yah. 1 lg gw ga bisa Di beli sama duit lo. Klo salah yah gw blng salah, gw bukan penjilat kaya tmn2 Artis yg lain hahahaha," tuturnya.

Nikita Mirzani Nyinyir Gilang Widya Juragan 99
Nikita Mirzani Nyinyir Gilang Widya Juragan 99 (Instagram Nikita Mirzani)

Sementara itu, kakak angkat Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru ikut mengomentari postingan tersebut.

Fitri Salhuteru menyebut jika tindakan Nikita Mirzani hanyalah sebuah aksi untuk membongkar kebenaran.

"Yang penting kamu @nikitamirzanimawardi_172 biar bedebah taat pajak, inget kalau niki yang salah sejuta Umat yang akan membuli. Kamu membuat mata orang yg terlena dengan “pembenaran, dengan kepalsuan dan asal nampak benar tapi pura pura, Memang kontroversi tapi negara ini masih perlu edukasi dengan cara mu.Simple nya; selama ada @nikitamirzanimawardi_172 di sosmed semuaaa public figure belajar dari sini. “Jangan berlebihan”. Apapun itu!," jawabnya

Pada Jumat kemarin (25/3/2022), Juragan 99 baru saja menuntaskan wajib pajak di Kantor Pelayanan Pajak Pratama, Jakarta Mampang Prapatan.

Pada kegiatan tersebut, Juragan 99 menuntaskan kewajiban melaporkan SPT tahunan dan melakukan program pengungkapan sukarela wajib pajak (PPS).

Seperti diketahui, baru-baru ini Juragan 99 dan istri jadi perbincangan hangat publik soal kepemilikan jet pribadi.

Jet pribadi yang selama ini diklaim milik crazy rich Malang itu rupanya bukan dibeli, melainkan disewa.

Padahal banyak orang percaya bahwa jet pribadi itu milik Gilang Widya Pramana dan Shandy Purnamasari.

Gilang membagikan potret wajib pajaknya tersebut di media sosial.

Dalam unggahan tersebut Juragan 99 melihatkan bukti pajaknya.

Gilang Widya Pramana tuntaskan wajib pajak
Gilang Widya Pramana tuntaskan wajib pajak ((Instagram @juragan_99))

Juragan 99 mengucap syukur, dirinya telah menuntaskan kewajiban pajak di kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Mampang Prapatan.

"Alhamdulillah hari ini menuntaskan kewajiban melaporkan SPT tahunan dan melakukan program pengungkapan sukarela wajib pajak (PPS) di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Jakarta Mampang Prapatan.," tulis Juragan 99.

Dalam agenda tersebut, dirinya juga bertemu dengan Kepala KPP dan Kepala Kanwil Ditjen Pajak Jakarta Selatan.

'Sempat bertemu dengan Kepala KPP dan Kepala Kanwil Ditjen Pajak Jakarta Selatan.," sambungnya.

Juragan 99 menjelaskan semuanya dilaporkan secara transparan dan terbuka.

"Semua dilaporkan secara transparan dan terbuka," tambahnya.

Tak sedikit, rekan artis memuji Juragan 99 di kolom komentar unggahan tersebut.

"Top Bosku," tulis @rhomedal_aquino.

"Top," tulis @akbarrais.

"respectt masss," tulis @renaldypjs.

"Mantapp papi ku," tulis @wanda_haraa.

"Juaraaaaah @juragan_9," tulis @gusmiftah.

"Subhaanallaah... Didoakan buat semua aja dan buat siapa aja. Selalu. Buat bangsa dan negara. Al Faatihah," tulis @yusufmansurnew.

"Salam berkah berlimpah ruwah. Banyak manfaat dan Allah ridho," @masmono08.

Kebanyakan rekan artis memberi pujian kepada Juaragan 99.

Sebagai pengusaha Juragan 99 memberi contoh yang baik terhadap rekan-rekannya.

Dirinya menuntaskan wajib pajak sesuai dengan aturan pemerintah.

Aktif di Instagram, Juragan 99 memiliki 2,2 juta pengikut hingga, Jumat (25/3/2022).

Juragan 99 terbilang cukup aktif mengunggah potret sehari-harinya di Instagram.

Baik lewat unggahan InstaStory maupun feed Instagramnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved