Berita Selebriti
Pernah Terima Saweran Doni Salmanan, Rizky Billar Akui Belum Dapat Surat Panggilan Bareskrim
Setelah ikut terseret dalam kasus penipuan yang dilakukan oleh Doni Salmanan, Rizky Billar dikabarkan akan segera mendatangi Mabes Polri untuk melakuk
Penulis: Thalia Amanda Putri | Editor: Weni Wahyuny
Namun saat ditanya soal uang tersebut, Rizky Billar merasa tidak memiliki salah.
Bahkan menurutnya, apa yang diberikan Doni Salmanan saat tu adalah sebagai hadiah pernikahan semata dan dirinya tak mengetahui mengenai kekayaan Doni adalah dari hasil menipu.
"Nggak salah dong, kalau beliau mau kasih kado?" ungkap Rizky Billar saat ditemui di kawasan Jakarta Selatan.
Lebih jauh, Atas kasus penipuan Trading Binary Option yang dilakukan oleh Doni Salmanan membuat sederet artis lainnya juga ikut menjalani pemeriksaan.
Baca juga: 5 FAKTA Citra Andy Selebgram Diduga Jadi Korban Pelecehan Seret Nama Aufar Hutapea, Minta Keadilan
Komjen Pol Agus Andriyanto pun meminta kepada seluruh pihak yang merasa pernah mendapatkan uang dari Doni untuk segera melapor dan mengembalikan uang tersebut.
"Siapa pun yang terima, karena aliran dana bisa masuk ke siapa saja.
Artinya kepada mereka yang punya potensi untuk menjadi pihak yang turut membantu perbuatan dari tersangka yang sedang dilakukan proses penyelidikan" kata Komjen Pol Agus Andrianto di Gedung Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK), Jakarta Pusat.
"Lebih bagus mereka ini melaporkan apa bila merasa. Kalaupun ada bisa masuk justice collaborator. Itu lebih baik daripada menjadikan banyak tersangka yang tentunya tak bisa menyelesaikan masalah" lanjutnya.
