Berita Selebriti
Nilai Alvin Faiz Belum Mampu Memimpin, Sekjen Mualaf Center Hanny Kristianto : Saya Marah Sama Alvin
Kini Sekjen Mualaf Center Hanny Kristianto berkomentar perihal sosok Alvin Faiz yang dinilai tidak bisa mengikuti jejak ayahnya sendiri
Penulis: M Fadli Dian Nugraha | Editor: Moch Krisna
TRIBUNSUMSEL.COM -- Alvin Faiz kini tengah menghadapi masalah pelik dalam kehidupan.
Usai cerai dari Larrisa Chou lalu menikah dengan Henny Rahman, Alvin Faiz kembali disorot
Bukan lagi soal pernikahannya, tetapi kini Alvin Faiz diserang soal pemakaian uang yayasan Ad Zikra
Setelah beredar isu jika Alvin Faiz melakukan penggelapan uang yang dikelola yayasan.
Sekjen Mualaf Center Hanny Kristianto berkomentar perihal sosok Alvin Faiz yang dinilai tidak bisa mengikuti jejak ayahnya sendiri yaitu Ustad Arifin Ilham.
Hanny Kristianto menilai Alvin Faiz bijak jika sudah mengundurkan diri dari Yayasan Az-zikra, dilansir Youtube Cumicumi,Jumat(20/8/2021).
Klik Disini Melihat Komentar Sekjen Mualaf Center Indonesia Menilai Alvin Faiz
"Menurut Alvin sangat bagus, sangat bijak dari diri Alvin,alvin sendiri yang mengundurkan diri,"jawab Hanny Kristianto.
Ia sendiri mendengar secara langsung kalau Alvin Faiz ingin memperbaiki diri.
"Gak mungkin dia nuntut ilmu,dia sambil ngurus yayasan, untuk nama Ustad Arifin Ilham biarlah nama itu terdengar di langit dan didengar Allah,"jawab Hanny Kristianto.
"Tapi Az-Zikra ini bukan milik Alvin, Az-Zikra milik kita bersama, tanggung jawab bersama,"ujar Hanny Kristianto.
Mundurnya Alvin Faiz bukan karena masalah pribadi menurut Hanny Kristianto.
Alvin Faiz mundur bukan karena dipaksa banyak pihak.
Diterangkan kalau Alvin Faiz mundur agar bisa maju kedepannya.
Disebutkan juga kalau ulama menyaksikan kesalahan yang diucapkan dari mulut Alvin Faiz.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/koh-hanny-kristianto-akui-dulu-pernah-ribut-dengan-alvin-faiz.jpg)