Berita Selebriti
Reaksi Para Artis Saat Iis Dahlia Jadi Korban Body Shaming di Media Sosial Pasca Tampil Tanpa Riasan
Komentar warganet soal tampilan pedangdut Iis Dahlia yang tanpa riasan mengundangkan reaksi berlebihan, hingga rekan artis ikut berkomentar dukung Iis
TRIBUNSUMSEL.COM - Komentar warganet soal tampilan pedangdut Iis Dahlia yang tanpa riasan mengundangkan reaksi berlebihan.
Betapa tidak, komentar atas Iis Dahlia sangat sadis bahkan menyindirnya mirip laki-laki.
Video yang mulanya beredar di TikTok justru makin tersebar luas di media sosial.
Kehebohan ini rupanya menuai reaksi dari rekan sesama artis.
Evelin Nada Anjani jadi yang geram dengan komentar sadis warganet termaksud.
Mendatangi kolom komentar unggahan akun Lambe Turah, Evelin minta warganet tak menghina fisik Iis.
Dia seperti berbagi pengalaman pernah sengaja menumbuhkan kumis.
Dulu, Evelin memang berpenampilan tomboy hingga banyak yang mengira sebagai laki-laki.
Bahkan sampai kini pun Evelin masih menumbuhkan kumis.
"Saya ampe skrng numbuh kumis, pernah sengaja tumbuhin juga. emang kenapa si kumis doang. mama iis kan emang di kasih nya seperti itu.
ga seharus nya menghina fisik orang. yg membedakan cewe atw cowo itu kelamin bukan bulu. jangan ngatain orang sembarangan," saran Evelin.
Komentar mantan istri Aming ini menuai dukungan dari warganet.
Tak memungkiri, warganet sepakat komentar hujatan terhadap Iis ini terlalu berlebihan.
Bukan cuma Evelin, Mimi Peri juga ikut bersimpati pada Iis dan meminta haters tak lagi merisak.
"Jangan gitu dong kalian," seru Mimi Peri.
Jadi korban Bodyshamming, Pedangdut Iis Dahlia Cuek Tampil tanpa Riasan
Terdahulu, hujatan dan sikap nyinyir warganet seakan jadi makanan sehari-hari pedangdut Iis Dahlia.
Semua bermula ketika Iis sering berkomentar pedas saat jadi juri ajang pencarian bakat.
Pada masa mudanya pedangdut bersuara merdu ini banyak menelurkan album.
Terlebih kumis tipis yang jadi ciri khas Iis Dahlia justru jadi sorotan warganet yang gatal berkomentar jahat.
Pasalnya Iis Dahlia tampil tanpa mengenakan riasan satupun di wajahnya.
Beberapa akun gosip Instagram pun sejak Jumat (13/8/2021) video Instagram Story Iis Dahlia bersama sang suami.
Salah satunya dari @lambegosiip pada Jumat malam.
Video Instagram Story Iis Dahlia mencicipi produk endorse itu berasal dari pengguna TikTok bernama @lnmaya876 pada Jumat (13/8/2021) pagi.
Pada video itu, Iis tengah mencicipi makanan bersama sang suami.
Sayangnya tampilan tanpa riasan pada wajah ibu dua anak ini yang jadi fokus mata warganet.
Tak jarang, komentar yang mengejek Iis Dahlia tanpa riasan meluncur di akun gosip Instagram ataupun dari akun sumber unggahan itu.
Namun ada pula yang membela Iis Dahlia tanpa riasan itu.
"Gak usah menghina kalian gak rasain wanita yang punya kumis atau sedikit berbulu itu gimana biarpun kita cukur malah makin lebat kumisnya," tulis seorang warganet.
Iis Dahlia sendiri sempat tersinggung atau bawa perasaan (baper) dengan hujatan warganet.
Namun seiring waktu, Iis Dahlia memilih cuek menanggapi komentar jahat dan hujatan.
