Olimpiade Tokyo 2020
Biodata Profil Rexy Mainaky, Legenda Indonesia Jadi Pelatih Bulutangkis Thailand
Rexy Mainaky adalah mantan pemain ganda putra Indonesia yang memeroleh emas di Olimpiade Atalanta 1996. Sekarang ia jadi pelatih bulutangkis Thailand
TRIBUNSUMSEL.COM-Pecinta bulutangkis tanah air pasti mengenal nama Rexy Mainaky. Legenda Indonesia ini sekarang menjadi pelatih bulutangkis Thailand.
Menjelang partai semifinal ganda putra Ahsan/Hendra, nama Rexy Mainaky kembali banyak dibicarakan.
Rexy Mainaky adalah mantan pemain ganda putra Indonesia yang memeroleh medali emas di Olimpiade Atalanta 1996.
Prestasi bergengsi itu diraihnya bersama pasangannya saat itu Ricky Subagja.
Saat di final, Rexy Mainaky/ Ricky Subagja mengalahkan wakil Malaysia Cheah Soon Kit/Yap Kim Hock.
Pada partai puncak itu, Ricky/Rexy sempat kalah lebih dulu pada gim pertama dengan skor 5-15.
Namun, Rexy dan Ricky tak patah arang, terus berjuang. Jatuh bangun, mereka pun bisa membalikkan keadaan hingga akhirnya menang 5-15, 15-13, dan 15-12 atas Cheah Soon Kit/Yap Kim Hock.
Atas hasil itu, Ricky/Rexy pun berhasil melanjutkan raihan medali emas bulu tangkis Olimpiade setelah tunggal putra Alan Budikusuma dan tunggal putri Susy Susanti mengawalinya di Barcelona 1992.
Rexy Mainaky resmi direkrut oleh Asosiasi Bulu Tangkis Thailand (BAT) sebagai pelatih kepala pada 5 Januari 2017.
Karier Kepelatihan
Sebelumnya, pria berusia 52 tahun ini pernah menangani timnas Inggris pada 2001-2005.
Di sana, dia mengantar pasangan ganda campuran Nathan Robertson/Gail Emms meraih medali perak pada Olimpiade Athena 2004.
Selanjutnya, dia meniti karier di Malaysia (2005-2011).
Salah satu prestasi Rexy Mainaky yang paling menonjol selama masa tugasnya di Malaysia adalah membantu Koo Kien Keat/Tan Boon Heong meraih medali emas Asian Games 2006, gelar All England 2007, dan mengantar mereka ke peringkat pertama dunia.
Rexy juga sempat menjadi pelatih di Filipina pada 2011.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/biodata-profil-rexy-mainaky.jpg)