Berita Selebriti

Ria Ricis Buka Suara Usai Rajin Buat Konten Setelah Ayahnya Meninggal, Kakak Ipar Ikut Membela

Menanggapi hujatan itu, Ria Ricis bakal terus berkarya sesuai permintaan almarhum ayahnya.

Editor: Slamet Teguh
instagram riaricis 1795
Usai Ayahnya Meninggal, Ria Ricis Ceritakan Pengalaman Aneh Saat Turun Gunung 

TRIBUNSUMSEL.COM - Tanggapi hujatan soal konten soal sang ayah, Ria Ricis buka suara, hingga kakak ipar membelanya. 

Konten kreator Ria Ricis menanggapi hujatan warganet di media sosial.

Sebab, dia dinilai terlalu rutin membuat konten soal ayahnya yang baru meninggal dunia.

Menanggapi hujatan itu, Ria Ricis bakal terus berkarya sesuai permintaan almarhum ayahnya.

"Lanjut menulis dan merapikan isi tulisan saya. Papa berpesan, 'terus berkarya yah dek'," ungkap Ria Ricis melalui akun miliknya di Instagram Story, Senin (7/6/2021). 

Baca juga: Dituding Cari Cuan dari Buat Konten Kematian Ayahnya, Ria Ricis Panen Kritik : Hina Sehinanya

Baca juga: Cerita Ria Ricis Alami Pengalaman Aneh Saat Turun Gunung Tepat di Hari Ayah Meninggal Dunia

Ada pula satu pesan yang dicamkan baik-baik oleh Ria Ricis.

"Saya ingat betul pesan Papa, 'anak-anaknya tidak boleh jadi pemalas," ujarnya lewat akun Twitter @RiaRicis, Senin (7/6/2021) pagi.

Tak lupa, Ricis akan mendedikasikan buku karangannya yang akan terbit 1 Juli nanti buat almarhum ayahnya.

Kakak Ipar Ikut Angkat Bicara 

Menanggapi hujatan soal konten kematian sang ayah yang disisipi iklan, kakak ipar Ria Ricis, Ory Vitrio, angkat bicara.

Suami Oki Setiana Dewi itu membela Ricis yang sedawng berduka atas kepergian sang ayah.

Kata Ory, uang AdSense sudah ditransfer Ria Ricis ke rekening pesantren sejak bertahun-tahun.

Baca juga: Kematian Ayahnya Dijadikan Konten, Ria Ricis Dikecam, Sampai Disebut Sehina-hinanya Konten

"Pada ramai @riaricis1795 buat konten papa nya meninggal,

tenang, AdSense sejak bertahun-tahun lalu, masuk ke rekening pesantren penghafal quran," ujarnya, Senin (7/6/2021) siang. 

Dilanjutkan Ory setiap uang yang masuk ke dalam menajamen disisihkan sebesar 10 persen bahkan lebih untuk sedekah.

Jumlah itu pun berbeda dengan besaran zakat yang dikeluarkan Ricis.

"Setiap uang masuk ke management, dikeluarkan 10 persen bahkan lebih untuk sedekahnya kepada para ahlul quran. Zakat tentu beda lagi," sambung Ory.

Bersama keterangannya, Ory mengunggah foto-foto bukti transfer dan percakapan WhatsApp ke yayasan dimaksud.

Foto itu membuktikan Ricis mengirimkan uang untuk yayasan yang dimaksud.

Kematian Ayahnya Dijadikan Konten, Ria Ricis Dikecam, Sampai Disebut 'Sehina-hinanya Konten'

Terdahulu, konten kreator Ria Ricis 'meraup kesempatan dalam kesempitan' dengan mengeksploitasi kematian sang ayah demi cuan merisaukan banyak pihak.

Sampai seorang selebtwit dan pegiat sejarah menyebutnya 'sehina-hinanya konten'.

Kepergian ayahanda Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis diabadikan dalam rekaman dan diunggah ke YouTube.

Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis mengunggah video prosesi pemakaman sang ayah ke YouTube.

Tak ayal, video mereka berdua menghinggapi tangga trending di YouTube.

Namun di sini letak perbedaannya.

Ria Ricis masih sempat menangguk untung di balik musibah yang menimpa dirinya.

Perempuan bernama asli Ria Yunita ini malah mengunggah 7 konten yang berkaitan dengan kematian sang ayah.

Paling mencuri perhatian tentu saja video berjudul Rumah Baru Papa yang sudah ditonton hampir 4 juta kali.

Di samping video berjudul Baru Dapet Sinyal yang ditonton lebih dari 4,5 juta kali.

Sementara Oki Setiana Dewi hanya mengunggah video berjudul Wafatnya Papa | Jumat, 4 Juni 2021 yang ditonton 1 juta kali.

Lebih mengenaskan, 7 video Ria Ricis itu bertebaran dolar kuningnya alias masih memasang AdSense.

Unggahan Video di Kanal YouTube Ria Ricis Per Senin (7/6/2021)
Unggahan Video di Kanal YouTube Ria Ricis Per Senin (7/6/2021) (Youtube Ria Ricis)

Bandingkan dengan video Oki yang bersih tanpa dolar kuning.

Itulah yang disuara seorang selebtwit dan pegiat sejarah bernama Saddam Husein atau lebih dikenal Mazzini.

Melalui akun Twiter @mazzini_gsp, Minggu (6/6/2021) malam, Mazzini menyebutnya sebagai 'sehina-hinanya konten'.

"Mendulang traffic dan adsense dari kematian ayah kandung adalah sehina-hinanya konten," tulisnya dikutip Minggu (7/6/2021).

Mazzini menambahkan tak etis buat Ria Ricis membuat konten ketika sang ayah baru saja wafat, meski tak tahu jika ada kesepakatan keluarga.

Keprihatian serupa disuarakan pula oleh penggemar dan pelanggan (subscriber) dalam kolom komentar unggahan Ria Ricis itu.

Mereka lebih kasihan dengan almarhum yang masih sempat jadi konten.

Mazzini mengatakan andaikan jadi Ricis, lebih baik menyuruh tim YouTube untuk mengadakan yasinan daripada lembur bikin konten.

"Misal ini konten ide tim kreatif, kalau gue jadi Ricis, gue tabok yg ngasih ide bokap gue mokat dikontenin, sumpah aja," lanjut Mazzini.

Baca juga: Menyesal Tak Lihat Ayah Wafat, Tangis Ria Ricis Pecah di Makam, Oki Setiana Ungkap Pesan Terakhir

Sebagai penutup, Mazzini mencontohkan konten kreator Gofar Hilman dan yang paling ironis, kakak Ria Ricis sendiri, Oki Setiana Dewi.

Sewaktu penyanyi campur sari Didi Kempot wafat, Gofar Hilman yang mengangkat pamor Didi membuat konten sebagai tribute (penghormatan).

Video itu pun tanpa dolar kuning.

Sama seperti video kakak Ria Ricis, Oki Setiana Dewi yang hanya berisi dokumentasi pemakaman, kronologi, dan doa kepada almarhum. 

Ini seperti mengulangi kejadian Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah bahkan ayah Atta sendiri. 

Sebelumnya, janin Aurel Hermansyah yang keguguran dijadikan konten oleh Atta Halilintar. 

Bahkan ayah Atta, Halilintar Asmid sampai menjadikan kepergian bakal cucu pertamanya sebagai konten. 

Baca juga: Ria Ricis Minta Maaf Karena Tak Berada di Samping Ayahnya Saat Menghembuskan Nafas Terakhir

Sebelumnya, ayahanda Oki Setiana Dewi dan Ria Ricis, Sulyanto bin Sastromartoyo meninggal dunia pada Kamis (3/6/2021) malam ketika tidur.

Jumat (4/6/2021) siang, sang ayah dipastikan sudah meninggal.

Ria Ricis baru dapat pulang pada Sabtu (5/6/2021) setelah mengetahui kabar itu, Jumat malam.

Sinyal jadi kendala mengetahui kabar duka itu, padahal Oki terus berusaha menghubungi Ria Ricis.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved