Berita Selebriti
Ngidam Aurel Hermansyah Bikin Atta Halilintar Ngeri, Ashanty Larang Putrinya Lakukan Hal Ini
Bukan menginginkan makanan khusus, Aurel justru merasakan ngidam untuk tidur di luar rumah. Alhasil, sudah tiga hari pasangan yang resmi menikah 3 Apr
TRIBUNSUMSEL.COM -- Sebut Aurel Hermansyah, istrinya sedang mengidam, YouTuber Atta Halilintar hanya bisa menuruti keinginan Aurel.
Bukan menginginkan makanan khusus, Aurel justru merasakan ngidam untuk tidur di luar rumah. Alhasil, sudah tiga hari pasangan yang resmi menikah 3 April 2021 itu tidur di hotel.
"Jadi guys, bini ku ini masih ngidam. Jadi kita tinggalnya masih di hotel," ujar Atta dalam Instagram Storynya.
"Istri gue nih guys, ngeri bos, ngidamnya ngeri," kata Atta lagi.
Tidak hanya berdiam di satu hotel saja, karena Aurel dan Atta sempat berpindah ke hotel lainnya.\
"Hari ini nginep hotel lagi sayang?" tanya Atta dan dibenarkan oleh Aurel.
"Belum mau pulang?" tanya Atta lagi.
"Kan ini tuh aku itu punya surprise buat ayang. Sama penginnya nginep di luar aja dulu," jawab Aurel.
Ketika sudah tiba di hotel tujuan, Aurel terlihat sibuk melihat-lihat isi kamar yang sudah lengkap dengan pantry hingga kamar untuk adik Atta Halilintar,
Thariq Halilintar. Sementara Atta hanya melihat dan mengabadikan tingkah istrinya yang terlihat antusias.
Ashanty Larang Sang Putri Begini
Keluarga penyanyi Anang Hermansyah dan Ashanty atau dikenal The Hermansyah bakal merayakan Idul Fitri di Dubai.
Lebaran kali ini terasa berbeda bagi keluarga The Hermansyah tanpa kehadiran Aurel yang kini sedang mengandung buah hatinya dengan suaminya, Atta Halilintar.
"Setelah dua tahun kita enggak pergi, sekarang bisa pergi lagi.
Ya biasa berenam sekarang minus Aurel. Lebaran pertama dan jalan pertama tanpa Loly.
Yang pasti berbeda, cuma ya kita harus terbiasa kalau enggak kasihan dan kepikiran," ujar Ashanty dikutip Kompas.com dari kanal YouTube KH Infotainment, Senin (10/5/2021).
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/resmi-tekdung.jpg)