Berita Kriminal Pagaralam

Rampok di Indomaret Air Perikan Pagar Alam, Beraksi Malam Hari Pakai Pedang Panjang, Videonya Viral

Saya masih dalam gudang dan saat keluar gudang sudah ada pelaku. Saat kejadian kami sudah hendak tutup

Editor: Vanda Rosetiati
SRIPO/WAWAN SEPTIAWAN
Indomaret Air Perikan Kota Pagaralam yang mengalami perampokan dan video viral di media sosial. 

TRIBUNSUMSEL.COM, PAGARALAM - Video aksi perampokan yang menghebohkan masyarakat Pagaralam ternyata benar terjadi di Kota Pagaralam. Aksi perampokan tersebut terjadi di Indomaret Air Perikan Kota Pagaralam.

Berdasarkan informasi yang dihimpun sripoku.com, Rabu (24/3/2021) kejadian parampokan tersebut terjadi pada Minggu (21/3/2021) sekitar pukul 23.00 WIB. Saat kejadian Indomaret tersebut sudah siap-siap untuk tutup karena memang sudah waktunya tutup.

Saksi sekaligus korban Zul Pajri yang merupakan pegawai Indomaret saat diwawancarai mengatakan, saat kejadian mereka sudah hendak tutup. Namun tiba-tiba ada laki-laki menggunakan jaket dan pakai helm masuk dan membawa senjata tajam.

"Waktu kejadian kami ada tiga orang termasuk saya dan kepala toko serta pegawai perempuan satu orang. Saat saya masih dalam gudang dan saat keluar gudang sudah ada pelaku. Saat kejadian kami sudah hendak tutup," ujarnya singkat.

Saat ditanya bagaimana kejadian tersebut terjadi, pegawai Indomaret ini tidak mau menceritakan karena masih bekerja. Dirinya tidak bisa menjawab banyak karena harus izin Kepala Toko dulu.

"Kami tidak bisa memberika keterangan pak, karena masih bekerja. Kami harus izin kepala toko dulu jika tidak kami takut kena marah," katanya.

Baca juga: Sempat Tertunda Karena Operasi Usus Buntu, Hari Ini Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya Divaksin

Pantauan di lokasi menyebutkan, Indomart ini berada dikawasan permukiman warga dan merupakan jalan umum di Kota Pagaralam. Saat siang hari banyak kendaraan yang lalu lalang di kawasan ini. Namun saat malam hari memang kawasan ini agak sedikit sepi.

Sebelumnya, warga Kota Pagaralam dihebohkan dengan beredarnya video aksi perampokan yang menggunakan samurai di salah satu Indomaret di Pagaralam. Video tersebut banyak beredar dihalaman media sosial di Pagaralam.

Seperti yang ada dihalaman instagram milik akun infojemekite. Tampak video berdurasi sekitar 17 detik yang menunjukan pelaku perampokan yang menggunakan samurai hendak membacok salah satu pegawai Indomart.

Video ini membuat banyak masyarakat heboh dan merasa khawatir dengan adanya aksi perampokan tersebut. Pasalnya masyarakat Pagaralam baru kali ini melihat adanya aksi perampokan dengan menggunakan sajam seperti divideo tersebut.

Henni (32) salah satu warga Pagaralam mengatakan, bahwa sangat ngeri melihat video aksi perampokan tersebut. Pasalnya tampak pelaku yang hendak membacok pegawai indomart menggunakan sajam.

"Jika melihat video itu, tampak pelaku bukan saja ingin merampok namun juga sudah hendak membunuh pegawai indomart karena tampak pelaku sudah ingin membacok pegawainya," ujarnya.

Senada dengan ungkapan, Man (43) yang juga warga Pagaralam, sebagai warga Pagaralam dirinya baru pertama kali melihat aksi perampokan dengan menggunakan sajam.

"Biasanya saya hanya melihat aksi serupa divideo youtube dan terjadi didaerah lain. Namun kali ini kejadian ini terjadi di Pagaralam. Melihat hal ini kita warga Pagaralam patut waspada dan hati-hati karena perampokan sadis mulai mengintai kita," katanya.

Tampak dalam video itu pelaku yang menggunakan jaket warna abu-abu dan menggunakan helm hitam serta menggunakan masker meminta pegawai mengeluarkan uang dikasir.

Bahkan pelaku sempat mengayun

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved