UEFA Nations League
Hasil dan Klasemen UEFA Nations League : Italia dan Belgia Jaga Peluang Juara Grup
Hasil dan Klasemen UEFA Nations League : Italia dan Belgia Jaga Peluang Juara Grup
TRIBUNSUMSEL.COM - Penyerang timnas Belgia sekaligus raja gol Napoli, Dries Mertens, tampil moncer dalam 3 laga beruntun dan memastikan timnya semakin kokoh di puncak klasemen grup UEFA Nations League 2020-2021.
Dries Mertens menyumbang satu gol dalam kemenangan 2-0 timnas Belgia atas timnas Inggris dalam laga kelima Liga A Grup 2 UEFA Nations League 2020-2021, Minggu (15/11/2020) waktu setempat atau Senin pukul 02.45 WIB.
Tielemans melepaskan sepakan kaki kanan dari luar kotak penalti yang tak mampu dijangkau kiper Jordan Pickford.
Pada menit ke-24, Dries Mertens mengubah skor menjadi 2-0 usai meluncurkan tembakan kaki kanan melalui skema tendangan bebas.
Berkat kontribusinya dalam laga tersebut, top scorer sepanjang masa Napoli dengan 127 gol ini mampu menorehkan catatan apik.
Seperti dikutip BolaSport.com dari Squawka, penyerang berusia 33 tahun ini kini telah mencetak gol dalam tiga penampilan berturut-turut bersama Belgia untuk pertama kali dalam kariernya.
Kemenangan skuad asuhan Robertino Martinez sendiri membuat mereka semakin kokoh di puncak klasemen sementara Liga A Grup 2 UEFA Nations League 2020-2021.
Tambahan tiga poin membuat mereka kini mengoleksi 12 angka hasil 4 kemenangan dan 1 kekalahan saat bertemu timnas Inggris bulan lalu.
Adapun The Three Lions tetap bercokol di peringkat ketiga dengan raihan 7 poin.
Berikut ini hasil laga dan klasemen sementara UEFA Nations League hingga Minggu (15/11/2020) waktu setempat atau Senin dini hari WIB:
Liga A
Grup 1
- Belanda 3-1 Bosnia-Herzegovina (Georginio Wijnaldum 6', 13', Memphis Depay 55'; Smail Prevljak 63')
- Italia 2-0 Polandia (Jorginho 27'-p, Domenico Berardi 83')
Grup 2
- Belgia 2-0 Inggris (Youri Tielemans 10', Dries Mertens 24')
- Denmark 2-1 Islandia Christian Eriksen 12'-p, 90+2-p; Vidar Oern Kjartansson 85')
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/sumsel/foto/bank/originals/timnas-italia-merayakan-gol-ke-gawang-finlandia-pada-partai-kualifikasi-euro-2020.jpg)