Pilkada Serentak di Sumsel 2020
Ruslan Taimi Resmi Balon Bupati OKUT, Surat Pengunduran Diri sebagai Anggota TNI Masih Diproses
Sementara itu, Ruslan Taimi mengaku sudah siap untuk maju melalui pertarungan.
Laporan Wartawan Sripoku.com, Resha
TRIBUNSUMSEL.COM, MARTAPURA -- Berkas Pasangan Ruslan Taimi - Herly Sunawan akhirnya diterima oleh KPU OKU Timur.
Mereka terdaftar secara resmi sebagai Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur, yang akan bertarung pada Pilkada 2020 di OKU Timur mendatang.
Berkas mereka diterima dan dinyatakan lengkap setelah diverifikasi selama kurang lebih 1 jam, oleh tim Verifikator KPU OKU Timur.
Balon dari jalur independen ini menjadi pasangan pertama yang mendaftar di OKU Timur, yang mendaftar ke KPUD Jumat (4/9/2020) ini.
"Alhamdulillah semua cukup, dan kami terima. Berkas dinyatakan lengkap," ujar Ketua KPU OKU Timur, Herman Jaya.
Sementara itu, Ruslan Taimi mengaku sudah siap untuk maju melalui pertarungan.
Ia sudah memproses surat pengunduran dirinya sebagai anggota TNI.
"Jadi tidak ada lagi istilah tidak mencalonkan diri, tidak. Ini sudah terjawab. (Surat pengunduran diri) Semua masih dalam proses. Sudah siap lahir dan bathin," ujarnya saat diwawancarai.
Ia mengaku maju melalui jalur inependen, karena percaya dengan suara rakyat.
• Bocah Usia 5 Tahun Tewas Ditabrak Truk Tangki di Gandus, Ibu Menangis hingga Pingsan Berkali-kali
Pilkada Serentak 2020
pilkada okut 2020
Pilkada Serentak di Sumsel 2020
Ogan Komering Ulu Timur (OKUT)
OKUT
Panasnya Debat Publik II Pilkada PALI, 2 Calon Bupati Saling Serang, Ini Tanggapan Panelis |
![]() |
---|
Warga Tak Terdaftar di DPT Tetap Bisa Memilih Dengan Syarat Ini |
![]() |
---|
Besok Malam Sertijab 5 Pjs Bupati di Sumsel, Herman Deru Pastikan Bukan Putra Daerah |
![]() |
---|
Popo Ali - Soelihen Lawan Kotak Kosong di Pilkada OKUS, Anggota DPRD : Masyarakat Sudah Pintar |
![]() |
---|
Aturan APK dan Batas Maksimal Massa pada Pilkada di OKU Timur, Sesuai PKPU No 10 Tahun 2020 |
![]() |
---|