Berita Musirawas

Sejarah Panjang Kabupaten Musirawas, Ibu Kota Sempat di Lubuklinggau, Sekarang di Muara Beliti

Kabupaten Musirawas, sebuah kabupaten di Sumatera Selatan (Sumsel), dengan ibu kota Muara Beliti

Editor: Wawan Perdana
Sripo/ Ahmad Farozi
Foto Ilustrasi : Kantor Bupati Musirawas. Kabupaten Musirawas, sebuah kabupaten di Sumatera Selatan (Sumsel), dengan ibu kota Muara Beliti. 

TRIBUNSUMSEL.COM, MUSIRAWAS-Kabupaten Musirawas, sebuah kabupaten di Sumatera Selatan (Sumsel), dengan ibu kota Muara Beliti.

Ibu kota Kabupaten Musirawas berada di Muara Beliti.

Kemudian sempat pindah ke Kota Lubuklinggau.

Namun sejak Kota Lubuklinggau berdiri menjadi daerah otonomi baru pada tahun 2001, maka ibukota Kabupaten Musirawas kembali ke Muara Beliti.

Mengutip dari buku "Sejarah, Legenda dan Cerita Rakyat Kabupaten Musirawas" yang diterbitkan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Musirawas, awalnya Kabupaten Musirawas termasuk dalam wilayah keresidenan Palembang (tahun 1825 -1866).

Hal ini diawali oleh jatuhnya kesultanan Palembang dan perlawanan Benteng Jati serta 6 pesirah dari Pasemah Lebar ke tangan pemerintah Belanda.

Sejak Itu Belanda mengadakan ekspansi dan menyusun pemerintahan di daerah ulu Palembang yang berhasil dikuasai.

Sistem yang dipakai adalah sistem dekonsentrasi dengan beberapa wilayah binaan (Afdeling).

5 Lokasi Wisata di Lahat Sumsel dengan Segudang Daya Tarik, Mulai dari Keindahan Alam Hingga Sejarah

Setiap Afdeling itu dipimpin oleh asisten Residen yang membawahi Onder Afdeling yang dipimpin oleh Controluer (Kontrolir).

Setiap Onder Afdeling juga membawahi Onder Distrik dengan Demang sebagai pimpinannya.

Musi Rawas berada pada wilayah Afdeling Palembang Cheboven Landen.

Pada tahun 1907, Onder District Muara Beliti dan Muara Kelingi diintegrasikan dalam satu Onder Afdeling yaitu, Onder Afdeling Musi Ulu dengan ibukota di Muara Beliti.

Tahun 1933 jaringan kereta api Palembang-Lahat-Lubuklinggau (Dibuat sekitar tahun 1928-1933) dibuka oleh pemerintah Belanda.

Hal ini menyebabkan dipindahnya lbu kota Onder Afdeling Musi Ulu dari Muara Beliti Ke Lubuklinggau, yang menjadi cikal bakal lbu kota Kabupaten Musi Rawas.

Sejarah dan Asal-Usul Nama Desa Burai di Ogan Ilir, Pernah Populer Berkat Kampung Warna-warni

Setelah kemerdekaan Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 1945, peralihan kekuasaan terjadi dari pemerintah kepada pemerintah Indonesia.

Sumber: Sriwijaya Post
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved