28 Maret, Wagub Mawardi Yahya Segera Lantik DPW Srikandi Pemuda Pancasila Sumsel
Sesuai rencana dalam waktu dekat Wakil Gubernur Sumatera Selatan segera melantik kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Srikandi Pemuda Pancasila
TRIBUNSUMSEL.COM, INDRALAYA - Sesuai rencana dalam waktu dekat Wakil Gubernur Sumatera Selatan segera melantik kepengurusan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Srikandi Pemuda Pancasila Sumsel.
Hal ini terungkap saat Wagub Mawardi Yahya menerima audiensi DPW Srikandi Pemuda Pancasila Sumsel di ruang kerjanya, Jumat (13/03/2020).
"Iya, jika tak ada halangan saya berkenan melantik kepengurusan DPW Srikandi Pemuda Pancasila, pada 28 Maret mendatang di Griya Agung", kata Mawardi.
Lebih lanjut Wagub Mawardi Yahya berharap agar Srikandi Pemuda Pancasila dapat memberikan kontribusi terhadap pembangunan dan kemajuan Sumsel.
"Kita membutuhkan organisasi yang solid dan kuat untuk memberikan masukan dan ide-ide segar. Pembangunan dan kemajuan bagi Sumsel membutuhkan peran serta dan andil semua pihak", tandasnya.
Sementara Ketua DPW Srikandi Sumsel Hj Sunnah mengungkapkan dirinya terpilih sebagai Ketua DPW setelah melalui proses pemilihan pada Musyawarah Wilayah (Muswil) September 2019.
"Kami sampaikan pada pak Wagub susunan kepengurusan DPW Srikandi Sumsel dan legalitasnya telah lengkap. Pengurus dari pusat jg akan hadir", terangnya.
Dilanjutkan Hj Sunnah selain pelantikan DPW Srikandi Sumsel, juga akan dilaksanakan pelantikan pengurus DPC 17 kabupaten/kota se-Sumsel dan bakal dihadiri sekitar 750 orang.
Wagub Sumsel H Mawardi Yahya
DPW Srikandi Pemuda Pancasila Sumsel
Wakil Gubernur Sumsel H Mawardi Yahya
Pemeran Rendy Pamer Foto Bareng Pasca Dikunjungi Keluarga Elsa di Lokasi Syuting, Ada Glenca? |
![]() |
---|
Tingkah Ibrahim Jalal Ad Din Rumi Antar Arya Saloka Balik Syuting, Putri Anne : Jangan Percaya |
![]() |
---|
Cerita Reino Barack Saat Jomblo Rela Rogoh Uang Puluhan Juta Demi Bisa Dekat dengan Syahrini |
![]() |
---|
BREAKING NEWS: Bupati OKU Kuryana Azis Meninggal Dunia Usai 11 Hari Dilantik, Sempat Isolasi Mandiri |
![]() |
---|
Bungkam Meilia Lau, Terbongkar Fakta Nadya Arifta Bukan Karyawan Felicia Tissue, Reaksi Kaesang |
![]() |
---|